Connect With Us

Kelompok Pewarta Santuni Yatim di Dapur Umum Pemuda Tangerang

Achmad Irfan Fauzi | Selasa, 19 Mei 2020 | 20:53

Kelompok jurnalis Rumah Singgah Pewarta menyantuni anak-anak yatim di Dapur Umum,Kecamatan Karang Tengah, Kota Tangerang, Selasa (19/5/2020). (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

TANGERANGNEWS.com–Kelompok jurnalis Rumah Singgah Pewarta Kota Tangerang menyantuni anak-anak yatim di Dapur Umum COVID-19 Pemuda di Kelurahan Pondok Pucung, Kecamatan Karang Tengah, Selasa (19/5/2020). 

"Hari ini kami memberikan makanan untuk berbuka puasa, dan juga menyantuni anak yatim yang ada di dapur itu," kata Abdul Aziz, Ketua Rumah Singgah Pewarta Kota Tangerang saat berbuka puasa bersama dengan anak yatim. 

Santunan anak yatim dalam momentum bulan suci Ramadan 1441 Hijriah ini merupakan hasil donasi para pewarta. 

"Selain santunan, kami juga sudah menyalurkan bantuan sembako untuk kegiatan pemuda ini," katanya. 

Aziz mengapresiasi kegiatan para pemuda di dapur umum yang telah memproduksi makanan siap saji untuk dibagikan kepada warga terdampak COVID-19.

Ketua Karang Taruna Kelurahan Pondok Pucung Wahyu Hidayat mengaku senang dengan adanya kunjungan para pewarta. 

"Alhamdulillah kami diperhatikan sama teman pewarta. Kami berharap ke depannya kami bisa terus berguna bagi masyarakat yang membutuhkan," ujarnya. 

Dia menambahkan dalam 15 hari didirikan dapur ini telah menyalurkan 2.500 lebih nasi kotak siap saji. Hal ini tentu merupakan kerjasama dari berbagai pihak. 

"Terutama dari TNI. Selain anggotanya yang setiap hari membantu kami memasak di dapur. Alhamdulillah Danramil Ciledug juga sudah menjenguk dan berdonasi ke kami," pungkasnya. (RMI/RAC)

OPINI
Jangan Biarkan Iblis Tertawa!

Jangan Biarkan Iblis Tertawa!

Senin, 17 November 2025 | 17:49

Pada dasarnya setiap manusia yang memasuki jenjang pernikahan akan selalu berharap agar pernikahannya langgeng hingga menua bersama. Memiliki anak, cucu, buyut, dan seterusnya hingga maut memisahkan mereka.

KAB. TANGERANG
Konsumen Minimarket Nyaris Ditikam Pria Duduga ODGJ Jayanti Tangerang

Konsumen Minimarket Nyaris Ditikam Pria Duduga ODGJ Jayanti Tangerang

Jumat, 21 November 2025 | 10:44

Beredar sebuah video yang memperlihatkan seorang pria yang diduga orang dengan gangguan jiwa (ODGJ) mengancam sejumlah konsumen dan pegawai minimarket di Kecamatan Jayanti, Kabupaten Tangerang, pada Selasa 18 November 2025.

NASIONAL
PLN Dorong Integritas Pasar Karbon Indonesia dalam Forum COP30 di Brasil

PLN Dorong Integritas Pasar Karbon Indonesia dalam Forum COP30 di Brasil

Rabu, 19 November 2025 | 17:59

PT PLN (Persero) turut mengambil peran dalam pengembangan pasar karbon Indonesia yang terhubung dengan standar internasional melalui diskusi panel bertajuk Scalling-Up Carbon Markets Opportunities for Global Collaboration

AYO! TANGERANG CERDAS
Tak Ada Bocoran, Kemendikdasmen Sebut Soal TKA Berbeda Tiap Perangkat

Tak Ada Bocoran, Kemendikdasmen Sebut Soal TKA Berbeda Tiap Perangkat

Selasa, 4 November 2025 | 12:56

Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah (Kemendikdasmen) meminta para siswa yang akan mengikuti Tes Kemampuan Akademik (TKA) untuk tidak terpancing mencari bocoran soal.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill