Connect With Us

UKM Lesu, Disperindakop Tangerang Dekati Tokopedia & Shopee

Redaksi | Jumat, 12 Juni 2020 | 11:30

Ilustrasi UKM. (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com-Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi (Disperindagkop) dan UKM Kota Tangerang tengah berupaya membangkitkan ekonomi UKM yang lesu akibat COVID-19.

Saat ini, Disperindakop tengah menjajaki kerja sama dengan dua marketplace untuk mempermudah pelaku UKM berjualan, yakni Tokopedia dan Shopee.

Dilansir dari Antara, di tengah pandemi ini pemasaran dengan sistem daring atau online merupakan salah satu cara yang optimal. Karena itu diupayakan UKM Kota Tangerang mendapat ruang dalam marketplace besar di Indonesian

"Sekaligus dapat pelatihan kepada pemilik usahanya dalam penjualan berbasis online," ujar Kepala Bidang UKM Kota Tangerang Katrina Iswandari, Kamis (11/6/2020) kemarin.

Selain dengan marketplace, pihaknya juga berharap bisa kerja sama dengan sejumlah perusahaan. Kerja sama ini terkait pendampingan, magang, maupun pelatihan bagi UKM.

"Ini merupakan strategi pemasaran yang dibutuhkan agar produk UKM dipromosikan lebih luas lagi," ujar Katrina.

Terkait bantuan pendanaan, Disperindagkop mendorong kepada pelaku UKM untuk ikut dalam Program Tangerang Emas, maupun dengan perbankan dalam pinjaman tanpa bunga.

"Supaya bisa menjaga penjualan dan produksi tetap berjalan," papar Katrina. (RED/RAC)

AYO! TANGERANG CERDAS
Daftar SMA Paling Berprestasi di Kota Tangerang, Bisa Jadi Acuan SPMB 2026

Daftar SMA Paling Berprestasi di Kota Tangerang, Bisa Jadi Acuan SPMB 2026

Selasa, 30 Desember 2025 | 14:17

Para siswa kelas 9 di Kota Tangerang tengah bersiap melanjutkan pendidikan ke jenjang SMA menjelang SPMB 2026. Tentunya, sekolah dengan rekam jejak prestasi menjadi incaran.

BANDARA
Amankan Arus Nataru, BNN Kota Tangerang Tes Urine Puluhan Pilot dan Pramugari di Bandara Soetta

Amankan Arus Nataru, BNN Kota Tangerang Tes Urine Puluhan Pilot dan Pramugari di Bandara Soetta

Rabu, 24 Desember 2025 | 22:30

Menjelang puncak arus mudik Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2026, Badan Narkotika Nasional (BNN) Kota Tangerang melakukan langkah preventif ketat di sektor transportasi udara.

BANTEN
BMKG ‘Ramal’ Malam Tahun Baru 2026 di Tangerang Diguyur Hujan Lebat

BMKG ‘Ramal’ Malam Tahun Baru 2026 di Tangerang Diguyur Hujan Lebat

Rabu, 31 Desember 2025 | 11:43

Balai Besar Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Wilayah II memperingatkan potensi cuaca ekstrem yang berpeluang terjadi di wilayah Banten hingga 3 Januari 2026.

HIBURAN
Mudah dan Sederhana, Ini Resep Bumbu Jagung Bakar Enak untuk Malam Tahun Baru 2026

Mudah dan Sederhana, Ini Resep Bumbu Jagung Bakar Enak untuk Malam Tahun Baru 2026

Rabu, 31 Desember 2025 | 11:33

Malam pergantian tahun identik dengan acara bakar-bakaran bersama keluarga atau teman terdekat. Salah satu menu yang hampir selalu hadir adalah jagung bakar.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill