Connect With Us

Warga BPA Senang Manfaatkan Kawasan GIPTI untuk Kegiatan Olahraga

Rangga Agung Zuliansyah | Senin, 22 Juni 2020 | 16:48

Warga Bumi Puspiptek Asri (BPA) Pagedangan, Kabupaten Tangerang, tengah berolahraga di kawasan Galeri Ilmu Pengetahuan dan Inovasi (GIPTI), Minggu (21/6/2020) pagi. (TangerangNews / Rangga A Zuliansyah)

 

TANGERANGNEWS.com-Warga Bumi Puspiptek Asri (BPA) Pagedangan, Kabupaten Tangerang kerap memanfaatkan keberadaan kawasan Galeri Ilmu Pengetahuan dan Inovasi (GIPTI) yang dibangun Puspiptek untuk kegiatan olahraga.

Seperti yang dikatakan Ketua RW 02 Perumahan BPA, Pagedangan, Kabupaten Tangerang, Papang Alam, Senin (22/6/2020). Warga BPA rutin senam bersama di kawasan seluas 15 hektar tersebut.

"Sekarang ramai mas. Ibu-ibu di BPA rutin senam bersama setiap minggu di kawasan GIPTI," katanya.

Warga Bumi Puspiptek Asri (BPA) Pagedangan, Kabupaten Tangerang, tengah berolahraga di kawasan Galeri Ilmu Pengetahuan dan Inovasi (GIPTI), Minggu (21/6/2020) pagi.

Selain senam bareng, warga sekitar juga kerap memanfaatkannya untuk bersepeda. Kegiatan paling ramai biasanya saat weekend dimana kawasan tersebut tak hanya didatangi warga BPA. Tapi juga dari luar untuk bersantai.

Selain kawasan berolahraga, Puspitek juga memfasilitasi pembangunan jalan untuk warga, sehingga akses keluar masuknya dipermudah.

"Sekarang aman. Lalu lalang kendaraan selama 24 jam ramai terus. Tidak seperti dulu," ujar pria yang sejak 1996 tinggal di perumahan tersebut.

Sementara Mugiono, Ketua RW 03, menyatakan mayoritas warga BPA mendukung keberadaan GIPTI karena dirasakan manfaatnya. Selain akses jalan, kehidupan perekonomian bagi masyarakat pun meningkat. 

"Sekarang saja ada 20 warga perumahan yang direkrut untuk dijadikan tenaga keamanan. Kalau GIPTI sudah beroperasi masyarakat pun bisa berjualan makanan untuk pengunjung," terangnya.

Diakui Mugiono, mayoritas warga BPA mengapresiasi keberadaan kawasan GIPTI. "Manfaatnya sudah bisa dirasakan masyarakat kok," tandasnya.(RAZ/HRU)

PROPERTI
Ini Alasan Gading Serpong Berkembang Pesat Jadi Pusat Bisnis Baru di Tangerang Raya

Ini Alasan Gading Serpong Berkembang Pesat Jadi Pusat Bisnis Baru di Tangerang Raya

Jumat, 9 Januari 2026 | 18:47

Kawasan Paramount Gading Serpong tidak hanya dikembangkan sebagai kawasan hunian, wilayah ini dirancang dengan konsep terpadu yang mencakup area komersial, fasilitas pendidikan, layanan kesehatan, hingga ruang publik penunjang aktivitas masyarakat.

WISATA
Long Weekend, Polisi Berlakukan Ganjil Genap di Jalur Puncak 15–18 Januari 2026 

Long Weekend, Polisi Berlakukan Ganjil Genap di Jalur Puncak 15–18 Januari 2026 

Kamis, 15 Januari 2026 | 22:15

Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Bogor memberlakukan rekayasa lalu lintas berupa sistem ganjil genap di Jalur Puncak, Bogor, Jawa Barat, selama akhir pekan panjang, terhitung Kamis hingga Minggu, 15–18 Januari 2026.

MANCANEGARA
WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

Kamis, 8 Januari 2026 | 13:17

Pergantian tahun belum membawa angin segar bagi pasar tenaga kerja global. Ancaman pemutusan hubungan kerja diperkirakan masih akan membayangi hingga beberapa tahun ke depan, bahkan berpotensi berlangsung sampai 2030.

KAB. TANGERANG
Ini Pesan Terakhir Pilot Pesawat ATR 42-500 kepada Istri

Ini Pesan Terakhir Pilot Pesawat ATR 42-500 kepada Istri

Senin, 19 Januari 2026 | 19:50

Pihak keluarga berharap Captain Andy Dahananto, pilot pesawat ATR 42-500 dapat kembali dengan selamat dari insiden jatuhnya pesawat tersebut.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill