Connect With Us

HAN 2020, Duta Pendidikan Genjot Motivasi Siswa Yayasan Putra Asih Tangerang

Achmad Irfan Fauzi | Kamis, 23 Juli 2020 | 16:09

Perwakilan Ikatan Duta Pendidikan Banten secara simbolis menyerahkan santunan kepada perwakilan anak panti di Yayasan Putra Asih Tangerang. (TangerangNews.com / Achmad Irfan Fauzi)

 

TANGERANGNEWS.com–Ikatan Duta Pendidikan Provinsi Banten memperingati hari anak nasional (HAN) dengan memberikan motivasi pembelajaran di Yayasan Putra Asih Tangerang, Jalan TMP Taruna, Kota Tangerang, Kamis (23/7/2020).

"Jadi kita mengambil inisiatif untuk merayakan hari anak nasional, di mana kita ingin membantu anak-anak yang kurang mampu terutama di Yayasan Putra Asih Tangerang," ujar Hildan Muhladin, Duta Pendidikan Banten.

Selain memberikan motivasi pembelajaran, Ikatan Duta Pendidikan Banten juga memberikan santuan hasil donasi berupa biaya sekolah dan perlengkapan sekolah.

"Harapan kami bahwa dengan dilaksanakannya acara ini mereka bisa termotivasi untuk semangat belajarnya, kelak menjadi generasi penerus bangsa yang unggul," ucapnya.

Sementara staf Pembina Yayasan Putra Asih Tangerang, Sri Yunilawati menuturkan, ada 30 dari 80 anak yang mengikuti kegiatan pembelajaran dengan Ikatan Duta Pendidikan Banten tersebut.

Dia pun menyambut baik kegiatan ini. Dia berharap anak-anak binaan Yayasan Putra Asih Tangerang kelak dapat menjadi sukses.

"Terima kasih motivasinya. Semoga anak-anak mewujudkan keinginannya, berprestasi, dan sukses," pungkasnya.(RMI/HRU)

WISATA
Libur Nataru 2026, Pengunjung Water World Cikupa Membludak Dua Kali Lipat

Libur Nataru 2026, Pengunjung Water World Cikupa Membludak Dua Kali Lipat

Minggu, 4 Januari 2026 | 20:15

Jika menikmati momen libur tahun baru 2026 di Tangerang, tak lengkap rasanya jika tidak berkunjung ke kolam renang Water World.

TEKNO
Digunakan Untuk Konten Tak Senonoh, Komdigi Blokir Sementara Grok AI

Digunakan Untuk Konten Tak Senonoh, Komdigi Blokir Sementara Grok AI

Senin, 12 Januari 2026 | 11:20

Kementerian Komunikasi dan Digital (Kemkomdigi) resmi memutus sementara akses aplikasi chatbot berbasis kecerdasan artifisial (AI) Grok.

KAB. TANGERANG
Diguyur Hujan Deras, Ribuan Warga di 6 Kecamatan di Kabupaten Tangerang Kebanjiran

Diguyur Hujan Deras, Ribuan Warga di 6 Kecamatan di Kabupaten Tangerang Kebanjiran

Senin, 12 Januari 2026 | 16:43

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Tangerang mencatat sebanyak 6 Kecamatan di wilayahnya terendam banjir pada Senin 12 Januari 2026.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill