Connect With Us

Rombongan FPI Pasang Baliho Habib Rizieq Diserang Geng Motor Bersajam Cipondoh 

Achmad Irfan Fauzi | Selasa, 4 Agustus 2020 | 13:37

Massa ormas FPI setelah memasang baliho Habib Riziq Shihab. (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

TANGERANGNEWS.com–Geng motor berulah di kawasan Cipondoh, Kota Tangerang. Mereka menyerang rombongan organisasi masyarakat (ormas) Front Pembela Islam (FPI) yang sedang memasang baliho Habib Rizieq Shihab.

Peristiwa tersebut terjadi di Gang H Ba'an, Jalan KH Hasyim Ashari, Kecamatan Cipondoh, Kota Tangerang pada Minggu (2/8/2020) sekitar pukul 02.00 WIB.

Zainal Toto, anggota DPC FPI Cipondoh, menjelaskan kronologi penyerangan tersebut. Ketika sedang memasang baliho pimpinan besar mereka, tiba-tiba saja rombongan orang datang dengan sepeda motor.

"Ya, kami sedang pasang baliho. Tiba-tiba kami 10 orang diserang saja gitu sama geng motor sekitar 50 orang," ujarnya kepada TangerangNews, Selasa (4/8/2020).

 

Dia mengatakan, geng motor tersebut menyerang sambil menenteng beragam jenis senjata tajam. Beruntung tidak terjadi bentrokan. Pasalnya, massa FPI berhasil memukul mundur mereka setelah memekikkan takbir.

Menurutnya, penyerangan tersebut diduga karena geng motor salah sasaran. Sebab, berdasarkan informasi mereka hendak terlibat tawuran dengan kelompok warga lainnya. 

"Alhamdulillah tidak terjadi bentrokan, meskipun mereka sempat melemparkan batu ke kami. Dengan takbir, mereka kabur," ungkapnya.

Selain tidak ada korban, juga tidak terjadi kerusakan pada baliho Habib Rizieq Shihab. Balihonya pun, kata dia, hingga kini tetap terpasang.

Atas peristiwa ini, pihak kepolisian diharapkan rutin menggelar patroli setiap malam di kawasan Cipondoh untuk menghindari peristiwa serupa. "Karena memang warga juga sudah resah," pungkasnya. (RAZ/RAC)

TOKOH
Mengenal Baden Powell dan Sejarah Dicetuskannya Pramuka

Mengenal Baden Powell dan Sejarah Dicetuskannya Pramuka

Kamis, 22 Februari 2024 | 15:37

Praja Muda Karana atau Pramuka merupakan gerakan kepanduan paling populer yang dicetuskan oleh Baden Powell.

BANDARA
Kecelakaan Kerap Terjadi di Jalur Perimeter, Pihak Bandara Soetta Sebut Akibat Human Error

Kecelakaan Kerap Terjadi di Jalur Perimeter, Pihak Bandara Soetta Sebut Akibat Human Error

Kamis, 28 Maret 2024 | 21:54

TANGERANGNEWS.com-Pihak Bandara Soekarno-Hatta (Soetta) menyebut kecelakaan yang kerap terjadi di Jalur Perimeter disebabkan karena human error atau kelalaian pengendara.

OPINI
Ramadan Bulan Ampunan, Utang Pinjol Malah Bertebaran

Ramadan Bulan Ampunan, Utang Pinjol Malah Bertebaran

Rabu, 20 Maret 2024 | 15:57

Ramadan adalah bulan suci yang identik dengan ampunan dan bulan penuh ketakwaan. Namun, nyatanya hal ini tidak menjadikan pelaku kemaksiatan berkurang. Salah satu kemaksiatan yang semakin marak adalah pinjaman online atau pinjol.

KOTA TANGERANG
THR Tak Kunjung Cair, Lapor ke Posko Ini di Kota Tangerang

THR Tak Kunjung Cair, Lapor ke Posko Ini di Kota Tangerang

Jumat, 29 Maret 2024 | 13:52

Dinas Ketenagakerjaan (Disnaker) Kota Tangerang membuka posko pengaduan terkait pembayaran Tunjangan Hari Raya (THR)

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill