Connect With Us

DPRD Kota Tangerang Minta Internet Gratis Sasar Siswa Ekonomi Bawah

Achmad Irfan Fauzi | Selasa, 11 Agustus 2020 | 13:36

Kegiatan virtual video pembelajaran di masa pandemi karya guru Kota Tangerang. (TangerangNews.com / Achmad Irfan Fauzi)

 

TANGERANGNEWS.com–DPRD Kota Tangerang mendukung Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang mempermudah pembelajaran jarak jauh secara daring dengan metode online di tengah pandemi COVID-19. 

Wakil Ketua DPRD Kota Tangerang Tengku Iwan mengatakan saat ini wali murid mengalami dilema pembelajaran di rumah secara online yang mengharuskan menggunakan handphone atau laptop.

“Kami mendorong pemerintah untuk membuat sarana online gratis dan terjangkau jaraknya untuk warga Kota Tangerang," ujarnya, Selasa (11/8/2020).

Menurutnya, masih ditemukan siswa-siswi tidak dapat mengikuti pembelajaran dengan maksimal. Sebab, tidak seluruhnya yang memiliki ponsel disertai kuota.

Politisi PKS ini pun mendorong Pemkot Tangerang mengatasi kesulitan belajar online karena keterbatasan kuota dengan menyediakan jaringan internet gratis.

Terbelih, jargon Kota Tangerang adalah Tangerang LIVE yakni Liveable, Investable, Visitable, dan E-City.

"Sehingga siswa-siswi dengan ekonomi menengah ke bawah dapat mengikuti pembelajaran seperti yang lainnya sesuai dengan intruksi pemerintah pusat,” tutur Tengku.

Sebelumnya, Pemkot Tangerang akan memasang internet gratis ratusan lingkungan Rukun Warga (RW), untuk menunjang aktifitas belajar online bagi para siswa di rumah masing-masing. 

Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah mengatakan, pemasangan fasilitas internet itu sudah dilakukan di fasilitas umum milik RW, seperti di kantor kelurahan, masjid, posyandu ataupun balai warga.

"Dari 1.004 RW di Kota Tangerang, yang sudah siap sekitar 500 RW. Ditargetkan September sudah bisa dipakai internetnya," katanya.(RAZ/HRU)

BISNIS
Dekati Kawasan Hunian, COURTS Buka Gerai One-Stop Shopping di Bintaro Xchange

Dekati Kawasan Hunian, COURTS Buka Gerai One-Stop Shopping di Bintaro Xchange

Sabtu, 24 Januari 2026 | 23:40

Warga urban Jakarta dan sekitarnya tidak lagi harus menembus macet menuju pusat kota, untuk belanja kebutuhan perlengkapan rumah tangga.

BANTEN
Direktur Ekbisbanten.com Klarifikasi Soal Laporan Pencemaran Nama Baik Wali Kota Serang

Direktur Ekbisbanten.com Klarifikasi Soal Laporan Pencemaran Nama Baik Wali Kota Serang

Selasa, 27 Januari 2026 | 07:45

Direktur media daring Ekbisbanten.com, Ismatullah, memenuhi undangan klarifikasi di Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Ditreskrimsus) Polda Banten pada Senin, 26 Januari 2026.

MANCANEGARA
WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

Kamis, 8 Januari 2026 | 13:17

Pergantian tahun belum membawa angin segar bagi pasar tenaga kerja global. Ancaman pemutusan hubungan kerja diperkirakan masih akan membayangi hingga beberapa tahun ke depan, bahkan berpotensi berlangsung sampai 2030.

TOKOH
Innalillahi, Istri Pesulap Merah Marcel Radhival Meninggal Dunia

Innalillahi, Istri Pesulap Merah Marcel Radhival Meninggal Dunia

Selasa, 27 Januari 2026 | 15:05

Kabar duka datang dari pesulap Marcel Radhival atau yang lebih dikenal publik sebagai Pesulap Merah. Istri tercintanya, Tika Mega Lestari, dikabarkan meninggal dunia pada Selasa, 27 Januari 2026, dini hari.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill