Connect With Us

Masih Direnovasi, Alun-alun Tangerang Sudah Dipakai Warga Olahraga

Achmad Irfan Fauzi | Kamis, 27 Agustus 2020 | 17:23

Warga saat memanfaatkan fasilitas jogging track di Lapangan Ahmad Yani atau Alun-alun Kota Tangerang yang masih dalam proses revitalisasi, Kamis (27/8/2020). (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

TANGERANGNEWS.com–Lapangan Ahmad Yani atau alun-alun Kota Tangerang belum rampung direvitalisasi. Namun, lapangan yang masih dalam proses renovasi ini sudah dimanfaatkan masyarakat untuk berolahraga. 

Lapangan alun-alun Kota Tangerang direvitalisasi berkat program Corporate Social Responsibility (CSR) Bank BJB Cabang Tangerang dengan anggaran yang dikeluarkan kurang lebih Rp6 miliar. 

Ketua Forum CSR Kota Tangerang Mulyanto mengatakan, alun-alun Kota Tangerang tersebut hingga kini masih dalam progres revitalisasi. 

"Tahap pertama beres, tahap selanjutnya  masih berproses," ujarnya saat dikonfirmasi TangerangNews, Kamis (27/8/2020). 

Lantaran masih dalam proses revitalisasi, kata Mulyanto, alun-alun kebanggaan warga Kota Tangerang ini masih belum diperbolehkan digunakan untuk aktivitas publik. 

Terlebih, saat ini Kota Tangerang juga masih memberlakukan pembatasan sosial berskala besar (PSBB) sehingga aktivitas publik masih dibatasi. 

"Belum (dibuka), masih dilarang kan untuk semua taman-taman juga belum dibuka terkait PSBB," katanya. 

Berdasarkan pantauan TangerangNews, hampir setiap sore lapangan alun-alun Kota Tangerang kerap dipadati masyarakat yang melakukan olahraga. 

Warga memaksa masuk lapangan tersebut untuk memanfaatkan fasilitas jogging track. Namun, karena belum dioperasikan, Mulyanto mengimbau masyarakat untuk bersabar memanfaatkan fasilitas alun-alun. 

"Ya, kami imbau dan dilarang juga. Jadi, masyarakat harus bersabar," pungkasnya. (RMI/RAC)

KOTA TANGERANG
Jadi Magnet Investasi Baru, Pemkot Tangerang Dorong Proyek Aerotropolis Dekat Bandara Soetta

Jadi Magnet Investasi Baru, Pemkot Tangerang Dorong Proyek Aerotropolis Dekat Bandara Soetta

Rabu, 19 November 2025 | 14:08

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang mendorong percepatan pengembangan Kawasan Bisnis Aerotropolis sebagai pusat pertumbuhan ekonomi baru di Kota Tangerang, khususnya di sekitar Bandara Internasional Soekarno-Hatta.

MANCANEGARA
Zohran Mamdani Diproyeksikan Jadi Wali Kota Muslim Pertama di New York 

Zohran Mamdani Diproyeksikan Jadi Wali Kota Muslim Pertama di New York 

Rabu, 5 November 2025 | 12:34

Nama Zohran Mamdani menjadi sorotan dunia usai hasil proyeksi pemilu menunjukkan dirinya unggul jauh dalam pemilihan Wali Kota New York.

BISNIS
Genap 19 Tahun, Paramount Enterprise Perkuat Kiprahnya di Properti Kesehatan dan Perhotelan

Genap 19 Tahun, Paramount Enterprise Perkuat Kiprahnya di Properti Kesehatan dan Perhotelan

Jumat, 14 November 2025 | 10:52

Memasuki usia ke-19 tahun, PT Paramount Enterprise International (Paramount Enterprise) semakin menegaskan kiprahnya sebagai salah satu perusahaan terdepan di sektor properti, kesehatan, dan perhotelan di Indonesia.

SPORT
Rekor Tak Terkalahkan Persita Terhenti Usai Dikalahkan PSBS Biak 1-2

Rekor Tak Terkalahkan Persita Terhenti Usai Dikalahkan PSBS Biak 1-2

Jumat, 7 November 2025 | 11:19

Persita Tangerang harus pulang tanpa poin setelah tumbang 1-2 dari PSBS Biak pada lanjutan pekan ke-12 BRI Super League 2025/2026 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Kamis, 6 November 2025, sore WIB.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill