Connect With Us

Rumah Ketua PWI di Kota Tangerang Dibobol Maling

Achmad Irfan Fauzi | Selasa, 6 Oktober 2020 | 13:31

Tampak isi ruang kamar yang di acak-acak maling. (Istimewa / Istimewa)

 

TANGERANGNEWS.com–Rumah Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Tangerang Sangki Wahyudin di Jalan AMD Raya 2, Kampung Dumpit, Kelurahan Gandasari, Kecamatan Jatiuwung, Kota Tangerang, diacak-acak maling.

Menurut Sangki, insiden pembobolan rumahnya oleh bandit itu terjadi pada Senin (5/10/2020) malam. Atas musibah tersebut, sejumlah uang, ponsel dan laptop digasak maling.

"Kejadiannya malam. Saat rumah sepi. Tiba-tiba siangnya baru diketahui kalau rumah acak-acakan ternyata dibobol maling," ujarnya saat dikonfirmasi TangerangNews, Selasa (6/10/2020).

Sangki menjelaskan rumahnya ini disatroni maling dalam kondisi kosong. Karena ia menginap di salah satu rumah milik saudaranya. 

Sebelum berangkat, rumah itu berada dalam kondisi terkunci dengan digembok. Maling tersebut, kata dia, merangsek masuk rumah dengan cara merusak gembok. 

“Jadi, malingnya merusak gembok. Terus barang yang hilang ponsel, laptop, dan celengan berisi uang," katanya. 

Atas kejadian itu, dia segera melaporkannya ke Kepolisian setempat agar diusut tuntas. 

“Saya sudah melapor, tapi Kepolisian minta bukti kardus ponsel dan laptop. Ya, saya mana ada kardusnya, itu barangnya sudah dibeli dari lama. Terus rumah yang acak-acakan sengaja tidak dirapikan dulu, karena khawatir Kepolisian olah TKP," pungkasnya.(RAZ/HRU)

TEKNO
Jangan Salah Beli, Ini Perbedaan Smart TV, Android TV, dan Google TV 

Jangan Salah Beli, Ini Perbedaan Smart TV, Android TV, dan Google TV 

Kamis, 21 November 2024 | 07:18

Televisi kini telah berevolusi dari sekadar menayangkan siaran lokal menjadi perangkat multifungsi dengan fitur internet dan aplikasi online.

WISATA
Pengunjung Ini Kaget Bayar Karcis Parkir Rp75 Ribu di Pantai Anyer Serang Banten

Pengunjung Ini Kaget Bayar Karcis Parkir Rp75 Ribu di Pantai Anyer Serang Banten

Kamis, 21 November 2024 | 07:57

Seorang pengunjung terkejut saat harus membayar karcis parkir sebesar Rp75 ribu ketika tengah berwisata di objek wisata pantai di Serang, Banten.

KAB. TANGERANG
Warga Sukadiri Keluhkan Harga Komoditi Pangan, Maesyal-Intan Bakal Lakukan Ini

Warga Sukadiri Keluhkan Harga Komoditi Pangan, Maesyal-Intan Bakal Lakukan Ini

Kamis, 21 November 2024 | 19:52

Ratusan warga Desa Buaranjati, Kecamatan Sukadiri, berbondong-bondong untuk menyampaikan aspirasinya kepada calon Wakil Bupati Tangerang nomor urut 02, Intan Nurul Hikmah, pada Kamis, 21 November 2024.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill