Connect With Us

Kalapas Kelas 1 Tangerang Dicopot

Rangga Agung Zuliansyah | Jumat, 13 November 2020 | 13:27

Potret Cai Changpan alias Cai Ji Fan, napi yang berhasil kabur dari Lapas Kelas I Tangerang. (Istimewa / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com-Dua bulan setelah peristiwa kaburnya narpidana narkoba Cai Changpan, 53, Kepala Lapas Kelas 1 Tangerang dicopot dari jabatannya. Jabatan yang sebelumnya sempat ditempati Jumadi, kini diganti oleh Victor Tegu Prihartono.

Namun apakah digantinya Kalapas tersebut ada kaitannya dengan narapidana kabur, pihak Ditjen PAS Kemenkum HAM enggan menjawab. Menurutnya pergantian jabatan merupakan hal yan biasa dalam organisasi.

"Iya betul ada pergantian Kalapas Kelas I Tangerang. Mutasi atau perpindahan ke tempat kerja yang baru adalah hal yang biasa dan bagian dari rutinitas penyegaran kinerja," kata Kabag Humas dan Protokol Ditjen PAS Kemenkum HAM Rika Aprianti seperti yang dialnsir dari Deticom, Kamis (12/11/2020).

Seperti diketahui Sebelumnya, Cai Changpan, 53, kabur dari Lapas Kelas 1 Tangerang, dengan cara membuat jalur tikus di gorong-gorong lapas pada 14 September 2020.

Warga negara Cina berusia 53 tahun ini divonis hukuman mati oleh Pengadilan Tinggi (PT) Banten karena terbukti menyelundupkan dan mengedarkan 110 kg sabu di Banten.

Dalam pelariannya, dia dibantu oleh dua oknum petugas lapas yang masing-masing berinisial S. Keduanya pun menjadi tersangka buntut kaburnya Cai Changpan ini.

Cai Changpan sempat diburu polisi hingga akhirnya dia ditemukan tewas gantung diri di dalam pabrik pembakaran ban, di Jasinga, Kabupaten Bogor, pada 17 Oktober 2020. (RAZ/RAC)

OPINI
Gurita Korupsi, Praktik Culas Pertambangan “Si Emas Putih”

Gurita Korupsi, Praktik Culas Pertambangan “Si Emas Putih”

Senin, 15 April 2024 | 12:24

Jagat dunia maya tengah dihebohkan oleh kasus korupsi super besar yang terjadi baru-baru ini, yakni korupsi yang melibatkan suami dari aktris Sandra Dewi, Harvey Moeis, serta Helena Lim sosok yang terkenal sebagai crazy rich Pantai Indah Kapuk (PIK).

SPORT
Prediksi Skor dan Susunan Pemain Persik vs Persita, Misi Jauhi Zona Degradasi Berlanjut 

Prediksi Skor dan Susunan Pemain Persik vs Persita, Misi Jauhi Zona Degradasi Berlanjut 

Jumat, 19 April 2024 | 12:41

Pekan ke-32 BRI Liga 1 musim 2023/2024 mempertemukan antara Persik Kediri melawan Persita Tangerang di Stadion Brawijaya, Kediri, Jawa Timur, pada Sabtu, 20 April 2024, sekira pukul 15.00 WIB.

TOKOH
Mengenal Baden Powell dan Sejarah Dicetuskannya Pramuka

Mengenal Baden Powell dan Sejarah Dicetuskannya Pramuka

Kamis, 22 Februari 2024 | 15:37

Praja Muda Karana atau Pramuka merupakan gerakan kepanduan paling populer yang dicetuskan oleh Baden Powell.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill