Connect With Us

Tekan Klaster COVID-19, PMI Tangerang Salurkan Wastafel ke Ponpes

Achmad Irfan Fauzi | Selasa, 17 November 2020 | 17:00

Ketua PMI Kecamatan Karawaci Edi Hafas dan jajaranya saat menyerahkan puluhan wastafel ke Pondok Pesantren (Ponpes) Babus Salam di Karawaci, Kota Tangerang, Selasa (17/11/2020). (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

TANGERANGNEWS.com–Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Tangerang mendukung penerapan 3M yakni mencuci tangan, memakai masker, dan menjaga jarak dengan menyalurkan puluhan wastafel ke Pondok Pesantren (Ponpes) Babus Salam di Karawaci, Kota Tangerang, Selasa (17/11/2020). 

Ketua PMI Kecamatan Karawaci Edi Hafas mengatakan Ponpes merupakan salah satu lembaga yang mendapatkan perhatian khusus dari PMI karena sempat menjadi klaster penyebaran COVID-19.

Saat ini Pondok Pesantren sudah melakukan berbagai kegiatan dengan normal. Adanya fasilitas cuci tangan ini diharapkan virus corona dapat ditekan penyebarannya.

"Sejak awal pandemi, PMI sudah banyak melakukan kegiatan pencegahan COVID-19 di ponpes seperti disinfeksi, edukasi protokol kesehatan dan penyaluran bantuan baik dalam bentuk paket PHBS dan lainnya," katanya.

KH Anwar, pimpinan Ponpes Babus Salam mengungkapkan rasa terima kasih atas perhatian PMI.

Ketua PMI Kecamatan Karawaci Edi Hafas dan jajaranya saat menyerahkan puluhan wastafel ke Pondok Pesantren (Ponpes) Babus Salam di Karawaci, Kota Tangerang, Selasa (17/11/2020).

"Kami berterima kasih kepada PMI atas bantuan yang diberikan, ini menunjukkan kerja sama yang baik dalam mengedukasi masyarakat tentang budaya hidup bersih," ucapnya. 

Ketua PMI Kota Tangerang Oman Jumansyah menambahkan puluhan relawannya masih ditugaskan melakukan penyemprotan dan kampanye kesehatan di Kota Tangerang. 

"PMI masih konsisten melakukan giat pencegahan COVID-19 dengan melakukan edukasi, distribusi cairan disinfektan dan penyemprotan secara rutin," pungkasnya. (RAZ/RAC)

HIBURAN
Catat Tanggalnya, Ini Deretan Long Weekend 2026 yang Bisa Dimanfaatkan untuk Liburan

Catat Tanggalnya, Ini Deretan Long Weekend 2026 yang Bisa Dimanfaatkan untuk Liburan

Senin, 5 Januari 2026 | 11:28

Merencanakan liburan sejak awal tahun menjadi strategi yang banyak dipilih masyarakat agar waktu istirahat bisa dimaksimalkan tanpa harus mengambil cuti terlalu banyak.

TEKNO
Abadikan Liburan Bak Fotografer Profesional, vivo V60 Series Hadirkan Teknologi Kamera ZEISS dan AI

Abadikan Liburan Bak Fotografer Profesional, vivo V60 Series Hadirkan Teknologi Kamera ZEISS dan AI

Jumat, 26 Desember 2025 | 17:59

vivo Indonesia resmi menghadirkan vivo V60 Series, sebuah generasi baru smartphone yang dirancang khusus sebagai "holiday kit" terbaik, untuk mengabadikan momen liburan dengan lebih jernih, kreatif, dan bermakna.

NASIONAL
Tatap 2026, Bethsaida Healthcare Perkuat Integrasi Layanan dan Teknologi Kesehatan

Tatap 2026, Bethsaida Healthcare Perkuat Integrasi Layanan dan Teknologi Kesehatan

Minggu, 4 Januari 2026 | 11:02

Memasuki tahun 2026, Bethsaida Healthcare menyiapkan berbagai upaya untuk memperkuat layanan kesehatan melalui inovasi dan pengembangan berkelanjutan dengan fokus utama diarahkan pada penguatan fasilitas, pemanfaatan teknologi

KOTA TANGERANG
Dua Maling Motor Ditangkap saat Asyik Pereteli Hasil Curian di Kelapa Dua Tangerang

Dua Maling Motor Ditangkap saat Asyik Pereteli Hasil Curian di Kelapa Dua Tangerang

Minggu, 4 Januari 2026 | 21:19

Unit Reskrim Polsek Karawaci Polres Metro Tangerang Kota berhasil mematahkan langkah komplotan pencuri kendaraan bermotor (curanmor) dalam waktu singkat.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill