Connect With Us

Musim Hujan, Waspadai 76 Titik Rawan Banjir di Kota Tangerang

Achmad Irfan Fauzi | Senin, 7 Desember 2020 | 14:47

Ilustrasi musim hujan. (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com-Memasuki musim penghujan, masyarakat Kota Tangerang harus waspada. Pasalnya, terdapat sejumlah titik rawan terjadinya banjir di kota seribu industri dan jasa tersebut.

"Ada 76 titik rawan banjir," ujar Febi Darmawan, Kabid Kedaruratan dan Logistik BPBD Kota Tangerang, Senin (7/12/2020). 

Titik banjir tersebut tersebar di 76 lingkungan RW se-Kota Tangerang. Dari data yang diterima, titik-titik banjir ini didominasi di Kecamatan Larangan. 

"Penyebab terjadinya banjir karena luapan kali dan curah hujan yang tinggi," katanya. 

Pemerintah Kota Tangerang pun mengantisipasi terjadinya banjir tersebut dengan meminta peran aktif masyarakat dan pihak-pihak lainnya secara masif, untuk turut membantu dalam penanganan bencana, terutama dalam hal menjaga lingkungan sekitar. 

"Sama-sama kita memelihara kebersihan dan tidak membuang sampah sembarangan agar tidak terjadi lagi bencana banjir di Kota Tangerang," ucap Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah. (RAZ/RAC)

NASIONAL
Di Ajang Electricity Connect 2024, PLN Tebarkan Semangat Kolaborasi untuk Transisi Energi 

Di Ajang Electricity Connect 2024, PLN Tebarkan Semangat Kolaborasi untuk Transisi Energi 

Kamis, 21 November 2024 | 20:05

PT PLN (Persero) terus memperkuat kolaborasi global untuk mendukung transisi energi di Indonesia. Langkah ini terlihat pada pembukaan Electricity Connect 2024, konferensi dan pameran ketenagalistrikan terbesar se-Asia Tenggara

OPINI
Jemput Bola Kejar Pajak, Haruskah?

Jemput Bola Kejar Pajak, Haruskah?

Senin, 18 November 2024 | 14:36

Tidak bisa dimungkiri, dalam sistem kapitalisme sumber pemasukan utama negara didapatkan dari pajak. Maka tidak heran jika akhirnya berbagai cara dilakukan demi menertibkan rakyat dalam membayar pajak

TOKOH
Profil Marselino Ferdinan Si Pencetak Gol Kemenangan Timnas Indonesia vs Arab Saudi

Profil Marselino Ferdinan Si Pencetak Gol Kemenangan Timnas Indonesia vs Arab Saudi

Rabu, 20 November 2024 | 10:35

Sosok pemain muda Marselino Ferdinan menjadi sorotan setelah mencetak dua gol kemenangan bagi Timnas Indonesia dalam laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Arab Saudi pada 19 November 2024, di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK).

WISATA
Pengunjung Ini Kaget Bayar Karcis Parkir Rp75 Ribu di Pantai Anyer Serang Banten

Pengunjung Ini Kaget Bayar Karcis Parkir Rp75 Ribu di Pantai Anyer Serang Banten

Kamis, 21 November 2024 | 07:57

Seorang pengunjung terkejut saat harus membayar karcis parkir sebesar Rp75 ribu ketika tengah berwisata di objek wisata pantai di Serang, Banten.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill