Connect With Us

Warga Benda Tangerang Hentikan Paksa Proyek Tol JORR II

Achmad Irfan Fauzi | Rabu, 16 Desember 2020 | 17:10

Warga yang terdampak pembangunan tol JORR II saat menggeruduk ke pengerjaan proyek tol Jakarta Outer Ring Road II (JORR), Rabu (16/12/2020). (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

TANGERANGNEWS.com—Sekelompok warga Jurumudi, Kecamatan Benda, Kota Tangerang berupaya menghentikan paksa pengerjaan proyek tol Jakarta Outer Ring Road II (JORR), Rabu (16/12/2020). 

Mereka menghentikan paksa proyek strategis nasional (PSN) tersebut lantaran proses kompensasi yang belum diselesaikan. 

Saat melakukan pengerjaan pihak pengembang, nampak dikawal oleh belasan aparat gabungan TNI dan Polri. Alat-alat berat pun juga dikerahkan. 

"Maksud mereka apa ingin mengerjakan ini, sedangkan proses ganti rugi belum selesai. Jadi ini masih tanah kami. Kenapa tega sekali," ujar Ria Liani, warga setempat. 

Insiden tersebut berlangsung sekira pukul 11.00 WIB. Meskipun cekcok, antara warga dengan aparat tidak terlibat kontak fisik. 

Warga yang terdampak pembangunan tol JORR II saat menggeruduk ke pengerjaan proyek tol Jakarta Outer Ring Road II (JORR), Rabu (16/12/2020).

Sebelum berupaya menghentikan PSN ini, sekelompok warga itu dua hari terakhir menggelar aksi unjuk rasa di Puspemkot Tangerang. 

"Mereka memanfaatkan kelengahan kami. Saat kami sedang di Pemkot Tangerang, mereka datang. Tapi sebagian dari kami ibu-ibu masih berada di posko dan langsung kami usir dengan kemampuan kami," kata Ria. 

Warga menambahkan tidak akan mengalangi pengerjaan PSN ini kalau proses kompensasinya berjalan dengan benar dan adil. 

"Yang kita minta kan hanya ganti rugi, ini proyek nasional kita juga nggak mau mengalangi," kata Kiki, warga lainnya. (RED/RAC)

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by TangerangNews (@tangerangnewscom)

WISATA
Libur Lebaran 2024, 6 Rekomendasi Wisata Belanja di Kota Tangerang

Libur Lebaran 2024, 6 Rekomendasi Wisata Belanja di Kota Tangerang

Jumat, 12 April 2024 | 06:54

Selama libur Lebaran 2024, Kota Tangerang memiliki berbagai tempat yang masih dapat dikunjungi.

KOTA TANGERANG
Sosok Arief R Wismansyah Dinilai Calon Kuat Gubernur Banten

Sosok Arief R Wismansyah Dinilai Calon Kuat Gubernur Banten

Sabtu, 20 April 2024 | 12:47

Sosok Arief R Wismansyah tidak asing lagi bagi warga di provinsi Banten, apalagi di wilayah Tangerang. Kepemimpinannya dalam menahkodai Kota Tangerang dikenal luas publik.

PROPERTI
Hadirkan Hunian Premium, Paramount Land Perkenalkan New Matera

Hadirkan Hunian Premium, Paramount Land Perkenalkan New Matera

Rabu, 3 April 2024 | 06:47

Dalam rangka menghadirkan hunian premium dengan fasilitas lengkap dan lokasi strategis, serta akses cepat untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari bagi konsumen kelas atas

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill