Connect With Us

DPRD Kota Tangerang Desak Pemerintah Perbaiki Jalan Raya Perancis

Achmad Irfan Fauzi | Minggu, 24 Januari 2021 | 10:55

Suasana Jalan Perancis yang rusak. (@TangerangNews / Ahmad Nur Fauzi)

TANGERANGNEWS.com-DPRD Kota Tangerang mendesak pemerintah untuk segera memperbaiki Jalan Perancis yang masuk dalam wilayah pemerintah daerah tersebut. 

Anggota Komisi IV DPRD Kota Tangerang, Rusdi Alam mengatakan, Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah agar menginstruksikan Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat untuk segera memperbaiki jalan itu untuk meningkatkan aksesbilitas warga. 

"Dengan semakin mudahnya aksesbilitas warga akan mendorong ekonomi kawasan," kata Rusdi Alam, Minggu (24/1/2021). 

Rusdi berharap Pemkot Tangerang segera merespons keinginan warga.  Tujuannya agar Jalan Raya Perancis yang mengalami kerusakan parah segera diperbaiki dalam upaya mendongkrak ekonomi wilayah. 

Kondisi Jalan Raya Perancis saat ini mengalami kerusakan hingga 70 persen sepanjang 2,5 Km mulai dari pertigaan Indomaret Rawa Jeruk/J Hotel sampai Kosambi Permai/BCA, sehingga sering menimbulkan kemacetan panjang dan kecelakaan. 

Rusdi mengakui adanya kendala penganggaran mengingat sebagian besar dialokasikan untuk penanganan wabah COVID-19, tetapi seharusnya tetap ada porsi untuk pemeliharaan jalan. 

Dinas PUPR, dapat memanfaatkan sebagian anggaran pemeliharaan jalan untuk memperbaiki jalan yang mengalami kerusakan itu. 

Anggota Komisi IV DPRD Kota Tangerang lainnya, Tasri Jamal mendesak Dinas PUPR setempat agar segera berkoordinasi dengan Kementerian PUPR. 

Terkait kondisi Jalan Perancis yang terus mengalami kerusakan, Tasril berjanji akan segera melakukan kunjungan kerja ke Dinas PUPR Kota Tangerang untuk melakukan koordinasi dalam perbaikan jalan di kawasan perbatasan. 

 Tokoh Masyarakat wilayah di Teluknaga dan Kosambi, Sobri mengatakan, pemerintah harus cepat untuk melakukan perbaikan jalan. 

Jalan Raya Prancis memiliki panjang kurang lebih sekitar 7,5 Km, yang merupakan salah satu akses jalan menuju Bandara Soekarno-Hatta. Seharusnya akses jalan menuju bandara internasional tidak boleh dibiarkan dalam keadaan rusak. 

"OPD terkait harus segera melakukan perbaikan, jalannya memang sudah cukup parah kerusakannya," tegasnya. (RED/RAC)

AYO! TANGERANG CERDAS
Belum Banyak yang Tahu, Dua Kegiatan Ini Bikin Anak Jadi Cerdas

Belum Banyak yang Tahu, Dua Kegiatan Ini Bikin Anak Jadi Cerdas

Senin, 11 November 2024 | 15:03

Baru-baru ini, Penelitian dari para ahli saraf di Universitas Eastern Finlandia mengungkapkan pentingnya dua aktivitas yang dapat mengoptimalkan kecerdasan anak.

BISNIS
Media Asing Singgung Kebijakan Indonesia Blokir Aplikasi Temu

Media Asing Singgung Kebijakan Indonesia Blokir Aplikasi Temu

Rabu, 20 November 2024 | 09:49

Kehadiran aplikasi Temu marketplace asal China kian menjadi sorotan banyak pihak. Baru-baru ini, media asing menyinggung kebijakan pemerintah Indonesia yang memutuskan untuk memblokir aplikasi tersebut.

NASIONAL
Di Ajang Electricity Connect 2024, PLN Tebarkan Semangat Kolaborasi untuk Transisi Energi 

Di Ajang Electricity Connect 2024, PLN Tebarkan Semangat Kolaborasi untuk Transisi Energi 

Kamis, 21 November 2024 | 20:05

PT PLN (Persero) terus memperkuat kolaborasi global untuk mendukung transisi energi di Indonesia. Langkah ini terlihat pada pembukaan Electricity Connect 2024, konferensi dan pameran ketenagalistrikan terbesar se-Asia Tenggara

PROPERTI
48 Unit Rumah Klaster Louise Ludes dalam 3 Jam Peluncuran, Summarecon Serpong Kantongi Rp225 Miliar

48 Unit Rumah Klaster Louise Ludes dalam 3 Jam Peluncuran, Summarecon Serpong Kantongi Rp225 Miliar

Minggu, 17 November 2024 | 21:50

Klaster Louise, hunian bergaya resort di Tangerang langsung ludes terjual pada tahap satu peluncuran, Sabtu 17 November 2024.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill