Connect With Us

Nebeng Truk, Bocah di Neglasari Tangerang Tewas Terlindas

Achmad Irfan Fauzi | Selasa, 26 Januari 2021 | 10:37

Jasad korban kecelakaan lalulintas di dekat masjid Ayyusufiah Jalan Marsekal Suryadharma saat berada di rumah sakit Kabupaten Tangerang. (Istimewa / Istimewa)

 

TANGERANGNEWS.com—Insiden kecelakaan lalu lintas yang mengakibatkan korban meninggal terjadi di Jalan Marsekal Suryadharma, Kecamatan Neglasari, Kota Tangerang. 

 

Seorang bocah laki-laki yang belum diketahui identitasnya tewas karena terlindas ban dump truk yang ditumpanginya, Senin (25/1/ 2021) sekitar pukul 23.45 WIB.

 

Kanit Laka Satlantas Polres Metro Tangerang Kota AKP Badruzzaman mengatakan peristiwa bermula saat sekelompok anak memaksa naik dump truk bernopol B-9747-UO yang dikemudikan Apudin. 

 

Kendaraan bertonase besar yang melintas dari arah Tangerang menuju Teluknaga ini ditumpangi saat berhenti di lampu merah. 

 

Sesampainya di dekat masjid Ayyusufiah Jalan Marsekal Suryadharma, sekelompok anak ini turun dari tumpangan truk. Namun nahasnya, salah satu anak terpeleset. 

 

"Salah satu anak yang nge-BM (menumpang) tersebut terpeleset dan terjatuh hingga terlindas kendaraan ban belakang dump truk berakibat anak meninggal," ungkapnya kepada TangerangNews, Selasa (26/1/2021).

 

Jasadnya pun langsung dibawa petugas Kepolisian ke RSUD Kabupaten Tangerang. 

Badruzzaman menambahkan pihaknya menyita truk B-9747-UO beserta surat-surat kendaraannya dan mengamankan pengemudinya. 

 

"Diduga tersangka masih dalam proses lidik," katanya. 

 

Badruzzaman mengimbau kepada orangtua untuk turut berperan dalam mencegah anak-anaknya agar tidak menumpang truk terbuka. 

 

"Sehingga kejadian ini tidak terulang," pungkasnya.

KAB. TANGERANG
Hindari Lubang, Pemotor Wanita Jatuh hingga Luka-luka di Jalan Raya Serang Tangerang

Hindari Lubang, Pemotor Wanita Jatuh hingga Luka-luka di Jalan Raya Serang Tangerang

Jumat, 3 Mei 2024 | 16:18

Seorang wanita pengendara sepeda motor terjatuh saat mengindari lubang besar di Jalan Raya Serang, Tepatnya di depan Pertamina Gas, Desa Kadu Jaya, Kecamatan Curug, Kabupaten Tangerang. Akibatnya korban mengalami luka-luka

BISNIS
Kembangkan Usaha Nasabah Inkulsi, BTPM Syariah Libatkan Mahasiswa Program Kampus Merdeka

Kembangkan Usaha Nasabah Inkulsi, BTPM Syariah Libatkan Mahasiswa Program Kampus Merdeka

Jumat, 3 Mei 2024 | 19:06

Mengawali 2024, kinerja BTPN Syariah tetap terjaga. Hal ini tak lepas dari upaya Bank yang selektif dalam menyalurkan pembiayaan serta program pendampingan yang semakin intensif ke masyarakat inklusi.

WISATA
Libur Lebaran 2024, 6 Rekomendasi Wisata Belanja di Kota Tangerang

Libur Lebaran 2024, 6 Rekomendasi Wisata Belanja di Kota Tangerang

Jumat, 12 April 2024 | 06:54

Selama libur Lebaran 2024, Kota Tangerang memiliki berbagai tempat yang masih dapat dikunjungi.

PROPERTI
AMMAIA Ecoforest Hadirkan Hunian Eksklusif Sejuk dan Ramah Lingkungan di Tangerang, Mulai dari Rp1,8 Miliar

AMMAIA Ecoforest Hadirkan Hunian Eksklusif Sejuk dan Ramah Lingkungan di Tangerang, Mulai dari Rp1,8 Miliar

Rabu, 24 April 2024 | 21:36

Astra Land Indonesia (ALI) melalui kerjasama dua developer properti terkemuka Astra Property dan Hongkong Land, menghadirkan kawasan perumahan eksklusif bernama AMMAIA Ecoforest, di kawasan Suvarna Sutera, Cikupa, Kabupaten Tangerang.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill