Connect With Us

Penjual Pernak-Pernik Imlek Mulai Ramai di Kota Tangerang

Achmad Irfan Fauzi | Selasa, 26 Januari 2021 | 16:45

Tampak pernak-pernik Imlek mulai hadir di Kawasan Pasar Lama, Jalan Kisamaun, Kota Tangerang, Selasa (26/1/2021). (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

TANGERANGNEWS.com—Jelang perayaan Hari Raya Imlek sejumlah pedagang pernak-pernik Imlek mulai berjualan di Kota Tangerang. 

Di Kawasan Pasar Lama, Jalan Kisamaun, Kota Tangerang pada Selasa (26/1/2021) ini, tampak para pedagang pernak-pernik Imlek berjejer. 

"Memang sudah jualan dari kemarin," ujar Acho, 48, satu dari pedagang pernak pernik Imlek di Kawasan Pasar Lama. 

Di lapak dagangnya terlihat serba berwarna merah. Sangat kental dengan nuansa Imlek. 

Kawasan Pasar Lama memang kerap dipadati para pedagang musiman, terutama pernak-pernik Imlek. 

Suasana pedagang pernak-pernik Imlek di kunjungi pembeli di Kawasan Pasar Lama, Jalan Kisamaun, Kota Tangerang, (26/1/2021).

Terlebih di dekat situ terdapat peribadatan etnis Tionghoa. 

"Jual lampion, gantungan, angpao dan lain-lain," ucapnya. 

Acho mengaku dari tahun menahun menjual pernak pernik Imlek ini. Terlebih jika memasuki hari raya tersebut. 

"Paling banyak yang diburu itu ya lampion," pungkasnya. (RED/RAC)

TANGSEL
Puluhan Truk Langgar Jam Operasional Ditilang di Tangsel

Puluhan Truk Langgar Jam Operasional Ditilang di Tangsel

Kamis, 21 November 2024 | 16:21

Dinas Perhubungan (Dishub) Tangerang Selatan (Tangsel) menilang puluhan unit truk tambang dan barang yang melanggar izin jam operasional di daerah tersebut, Kamis 22 November 2024.

PROPERTI
48 Unit Rumah Klaster Louise Ludes dalam 3 Jam Peluncuran, Summarecon Serpong Kantongi Rp225 Miliar

48 Unit Rumah Klaster Louise Ludes dalam 3 Jam Peluncuran, Summarecon Serpong Kantongi Rp225 Miliar

Minggu, 17 November 2024 | 21:50

Klaster Louise, hunian bergaya resort di Tangerang langsung ludes terjual pada tahap satu peluncuran, Sabtu 17 November 2024.

MANCANEGARA
Kembali ke Gedung Putih, Donald Trump Terpilih Jadi Presiden Amerika Serikat ke-47

Kembali ke Gedung Putih, Donald Trump Terpilih Jadi Presiden Amerika Serikat ke-47

Kamis, 7 November 2024 | 09:27

Donald Trump resmi kembali ke Gedung Putih setelah terpilih sebagai Presiden Amerika Serikat ke-47. Kemenangan ini diumumkan oleh kantor berita The Associated Press pada Rabu dini hari waktu setempat.

WISATA
Pengunjung Ini Kaget Bayar Karcis Parkir Rp75 Ribu di Pantai Anyer Serang Banten

Pengunjung Ini Kaget Bayar Karcis Parkir Rp75 Ribu di Pantai Anyer Serang Banten

Kamis, 21 November 2024 | 07:57

Seorang pengunjung terkejut saat harus membayar karcis parkir sebesar Rp75 ribu ketika tengah berwisata di objek wisata pantai di Serang, Banten.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill