Connect With Us

Kampung Bekelir Tangerang Tetap Cantik di Masa Pandemi

Redaksi | Rabu, 27 Januari 2021 | 10:16

Kampung Bekelir Tangerang. (Mohamad Deni Romadhan / Istimewa)

 

Oleh: Mohamad Deni Romadhan

Siapa yang tak kenal dengan Kampung Bekelir, yang pernah menjuarai sebagai kampung terbersih se-Kota Tangerang.

 

Tidak hanya satu kali saja Kampung Bekelir menjuarainya bahkan empat kali.

 

"Alhamdullilah kita sering sekali juara sebagai kampung terbersih se-Kota Tangerang” ucap Kholik Ketua RW 1 Kampung Bekelir Kelurahan Babakan, Rabu (27/1/2021).

Jika hanya dilihat dari luar mungkin Kampung Bekelir seperti kampung pada umumnya, tetapi ketika masuk kedalam kita disuguhkan gambar warna-warni yang indah serta para warga yang sangat ramah.

 

Kampung Bekelir menjadi salah satu kampung tematik di Kota Tangerang yang terkena imbas pandemi.

Selama PSBB, Kampung Bekelir mengkarantina mandiri para warganya dan di tutupnya akses bagi wisatawan.

 

"Pada saat PSBB diberlakukan di Kota Tangerang kami juga menutup dan mengisolasi Kampung Bekelir agar pandemi cepat selesai,” ucap Kholik.

 

Jika dilihat di luar gang, Kampung Bekelir terlihat jelas spanduk bertuliskan bahwa sedang ditutup karena pandemi.

Tetapi dengan ramahnya warga Kampung Bekelir mereka mengizinkan pengunjung masuk, alasannya karena tidak terlalu ramai.

Saat memasuki lebih dalam kawasan Kampung Bekelir ternyata memang sepi. Tidak seperti sebelum ada pandemi, hanya ada warga yang melakukan aktivitas keseharian mereka. Tiap-tiap sudut gang pun di fasilitasi dengan tempat mencuci tangan.

TEKNO
Catat, 6 Pekerjaan Ini Tidak Akan Digantikan AI

Catat, 6 Pekerjaan Ini Tidak Akan Digantikan AI

Rabu, 24 April 2024 | 11:25

Perkembangan kecerdasan buatan atau artificial intelligence (AI) semakin pesat, sehingga banyak orang khawatir akan hilangnya pekerjaan karena kemampuan AI untuk menangani tugas-tugas tertentu.

BANTEN
PLN Banten Catat Ada 1.200 Transaksi SPKLU Selama Mudik Lebaran 2024

PLN Banten Catat Ada 1.200 Transaksi SPKLU Selama Mudik Lebaran 2024

Selasa, 23 April 2024 | 11:21

Sebanyak 1.200 transaksi terjadi di Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) selama masa mudik Lebaran 2024, terhitung mulai 3 hingga 19 April 2024.

HIBURAN
Diduga Narkoba, Chandrika Chika 'Papi Chulo' Ditangkap Polisi 

Diduga Narkoba, Chandrika Chika 'Papi Chulo' Ditangkap Polisi 

Rabu, 24 April 2024 | 07:56

Selebgram dan Tiktoker cantik yang sempat viral lewat joget Papi Chulo, Chandrika Chika diamankan polisi usai diduga terlibat penyalahgunaan narkoba.

TANGSEL
Usai Didemo Warga, BRIN Kembali Buka Jalan Raya Puspitek

Usai Didemo Warga, BRIN Kembali Buka Jalan Raya Puspitek

Selasa, 23 April 2024 | 15:22

Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) kabulkan tuntutan warga mengenai pembatalan penutupan Jalan Ray Puspitek yang menghubungkan kawasan Muncul, Kecamatan Setu, Kota Tangsel dengan Gunung Sindur, Kabupaten Bogor.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill