Connect With Us

Rampok Jebol Tembok Gudang Elektronik di Cipondoh Tangerang, Rp56 Juta Raib

Redaksi | Selasa, 16 Februari 2021 | 18:53

Rampok Jebol Tembok Rp56 Juta Raib Gudang di Cipondoh Tangerang. (TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com-Polsek Tangerang meringkus dua tersangka pencurian sejumlah barang elektronik di gudang toko gudang Raja Gadai cabang Cipondoh, Kota Tangerang dengan nilai kerugian mencapai Rp56 juta.  

 

Salah satu tersangka adalah petugas keamanan  yang mengajak rekannya yang tak lain adalah pegawai toko di sebelahnya  dimana uang hasil kejahatan digunakan tersangka untuk hiburan karaoke.  

 

Dari rekaman CCTV  kedua tersangka yakni Wisnu dan Isra ishak  dapat masuk ke dalam gudang dengan cara menjebol tembok menggunakan alat palu, pisau dan besi pahat. 

Keduanya menjebol tembok melalui toko servis pompa air  yang berbatasan langsung dengan tembok gudang.  

 

Setelah masuk,  tersangka gagal membobol brangkas.  Namun mencuri sejumlah barang elektronik di dalam gudang, seperti telepon genggam  laptop,  perhiasan , dan kamera digital dengan nilai kerugian mencapai Rp56 juta. 

 

Usai mencuri kedua tersangka melarikan diri ke daerah Yogyakarta. Namun berhasil di tangkap unit reskrim Polsek Tangerang.  Berbekal dari rekaman cctv  dimana pemilik toko mengenali salah seorang tersangka yakni Wisnu karena merupakan petugas keamanan  dan belum lama bekerja. 

 

Kapolrestro Tangerang Kota ,  Kombes Pol Deonijiu De Fatima mengatakan, tersangka Wisnu mengajak rekannya yakni pegawai toko servis pompa,  untuk bersama-sama membobol jembol dan mencuri barang hasil gadai itu.

AYO! TANGERANG CERDAS
Terbatas hingga 31 Mei, Simak Syarat dan Cara Daftar Pra PPDB SD 2024 Kota Tangerang

Terbatas hingga 31 Mei, Simak Syarat dan Cara Daftar Pra PPDB SD 2024 Kota Tangerang

Kamis, 28 Maret 2024 | 12:29

Pemerintah Kota Tangerang telah membuka pendaftaran Pra Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) untuk tahun ajaran baru. Tahap ini merupakan bagian dari proses PPDB yang harus diikuti.

WISATA
Bulan Ramadan Ada Unjuk Rasa Umami Eats di Tangcity Mal

Bulan Ramadan Ada Unjuk Rasa Umami Eats di Tangcity Mal

Jumat, 29 Maret 2024 | 05:32

Memasuki bulan Ramadan banyak kegiatan-kegiatan digelar, salah satunya ialah Unjuk Rasa.

BISNIS
Bank bjb Siapkan Uang Tunai Rp12,5 Triliun Sambut Lebaran 2024, Sediakan Layanan Penukaran Terpadu

Bank bjb Siapkan Uang Tunai Rp12,5 Triliun Sambut Lebaran 2024, Sediakan Layanan Penukaran Terpadu

Rabu, 27 Maret 2024 | 16:44

Bank bjb memperkirakan secara musiman kebutuhan likuiditas masyarakat, terutama uang tunai meningkat pada bulan Ramadan apalagi menjelang Idul Fitri 1445 H/2024.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill