TANGERANGNEWS.com—Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Tangerang menyalurkan 10 ribu liter air bersih untuk 650 kepala keluarga yang terdampak banjir di Kampung Pulo Indah, Kecamatan Cipondoh, Kota Tangerang, Senin (22/2/2021).
"Dalam melakukan operasi tanggap darurat bencana ini kami berkoordinasi dengan instansi terkait dan hingga kini pelayanan penyaluran air bersih, makanan siap saji dan pelayanan lainnya terus dilakukan," ujar Kepala Markas PMI Kota Tangerang Mustofa Kamaludin.
Kabiro Humas PMI Kota Tangerang Ade Kurniawan menjelaskan, penyaluran air bersih ini akan terus dilakukan ke lokasi terdampak banjir lainnya.
Sebab, kebutuhannya terus meningkat karena dari paska banjir tersebut banyak masyarakat yang membutuhkan air bersih.
Untuk memenuhi kebutuhan air bersih ini, PMI berkoordinasi dengan instansi lain seperti PDAM Tirta Benteng dan lainnya.
“Tidak hanya air bersih, PMI juga sudah mulai memberikan pelayanan lainnya selama bencana banjir seperti pelayanan evakuasi, pelayanan assesment, pelayanan kesehatan, pelayanan dapur umum pada penyintas banjir, menyebarkan bantuan darurat yang dibutuhkan korban banjir," pungkasnya.