Connect With Us

Dinas Pendidikan Kota Tangerang Siap Gelar Sekolah Tatap Muka Juli 2021

Redaksi | Kamis, 25 Februari 2021 | 16:56

Kepala Dinas Kota Tangerang Jamaludin. (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com-Dinas Pendidikan Kota Tangerang menyatakan kesiapannya untuk menggelar sekolah tatap muka pada Juli 2021 mendatang. 

Hal itu dilakukan setelah proses vaksinasi terhadap tenaga pengajar, seperti guru dan dosen telah selesai dilaksanakan. Dari sisi kesiapan sarana dan prasarana penunjang protokol kesehatan COVID-19 di sekolah telah dilakukan. Namun, Dinas Pendidikan Kota Tangerang masih menunggu mekanisme sekolah tatap muka dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan. 

Rencananya vaksinasi kepada 4.700 tenaga pengajar dan pegawai Dinas Pendidikan Kota Tangerang dilakukan secara bertahap mulai hari ini sampai Jumat 26 Februari 2021. 

“Kami siap untuk menggelar sekolah tatap muka Juli 2021 mendatang mengikuti rencana Kemendikbud. Terlebih sarana dan prasana penunjang protokol kesehatan COVID-19 telah disediakan disetiap sekolah dan dalam kondisi siap pakai,” kata Kadis Pendidikan Kota Tangerang, Jamaludin, Kamis (25/2/2021). 

Meski demikian, pihaknya masih menunggu instruksi lebih lanjut terkait mekanisme pelaksanaan sekolah tatap muka dari Kemendikbud maupun Wali Kota Tangerang. (RED/RAC)

PROPERTI
48 Unit Rumah Klaster Louise Ludes dalam 3 Jam Peluncuran, Summarecon Serpong Kantongi Rp225 Miliar

48 Unit Rumah Klaster Louise Ludes dalam 3 Jam Peluncuran, Summarecon Serpong Kantongi Rp225 Miliar

Minggu, 17 November 2024 | 21:50

Klaster Louise, hunian bergaya resort di Tangerang langsung ludes terjual pada tahap satu peluncuran, Sabtu 17 November 2024.

HIBURAN
Dengarkan di Sini, 10 Aplikasi Musik Online Terfavorit 2024

Dengarkan di Sini, 10 Aplikasi Musik Online Terfavorit 2024

Kamis, 21 November 2024 | 10:27

Musik sudah menjadi teman setia dalam berbagai momen kehidupan, dari perjalanan hingga bersantai di rumah.

WISATA
Pengunjung Ini Kaget Bayar Karcis Parkir Rp75 Ribu di Pantai Anyer Serang Banten

Pengunjung Ini Kaget Bayar Karcis Parkir Rp75 Ribu di Pantai Anyer Serang Banten

Kamis, 21 November 2024 | 07:57

Seorang pengunjung terkejut saat harus membayar karcis parkir sebesar Rp75 ribu ketika tengah berwisata di objek wisata pantai di Serang, Banten.

BANDARA
InJourney Airports Gandeng AirNav Indonesia Minimalkan Delay Penerbangan

InJourney Airports Gandeng AirNav Indonesia Minimalkan Delay Penerbangan

Kamis, 21 November 2024 | 19:29

PT Angkasa Pura Indonesia (InJourney Airports) tengah menjalankan transformasi operasional dan pelayanan di 37 bandara.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill