Connect With Us

Polisi: Orang Tua Harus Ikut Cegah Anak-anak Nebeng Truk di Kota Tangerang

Achmad Irfan Fauzi | Selasa, 2 Maret 2021 | 14:26

Jasad korban kecelakaan lalulintas akibat nebeng truk di dekat masjid Ayyusufiah Jalan Marsekal Suryadharma, Neglasari, Kota Tangerang saat berada di RSUD Kabupaten Tangerang. (Istimewa / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com-Di Kota Tangerang saat ini tak sedikit anak-anak dan remaja yang nekat menghentikan mobil bak hingga truk untuk nebeng perjalanan. 

Selain dapat mengganggu kenyamanan dan keamanan berlalu lintas, perbuatan itu dapat membahayakan nyawa mereka.

Kasat Lantas Polres Metro Tangerang Kota AKBP Jamal Alam mengatakan fenomena anak-anak nebeng truk ini sudah menjadi perhatian. 

Menurut dia, pihaknya memasifkan patroli untuk mencegah aksi anak-anak nebeng truk tersebut. 

"Kita sudah koordinasi polsek dan kanit lantas jajaran untuk dilaksanakan patroli secara massif pada lokasi dan jam-jam rawan remaja nebeng," ujarnya saat dihubungi, Selasa (2/3/2021). 

Jamal menyebut pihaknya ingin para orang tua turut berperan dalam memberikan edukasi maupun pengawasan agar anak-anaknya tidak nebeng truk. 

"Kita juga sudah imbau melalui kanit kamsel lewat media elektronik radio agar para orang tua ikut mengawasi setiap aktivitas putra-putrinya," katanya. 

Kanit Laka Satlantas Polres Metro Tangerang Kota AKP Badruzzaman menambahkan, lokasi yang paling banyak dilewati anak-anak tersebut diantaranya Palem Semi, Kebon Nanas, Ciledug dan lainnya. 

Dalam melakukan penanganan, pada tahap pertama pihaknya akan memberikan imbauan terlebih dahulu.

Namun, jika mereka kembali tertangkap melakukan hal serupa, pihaknya akan melakukan tindakan tegas.  

"Setiap polsek-polsek penyangga dalam hal ini seperti di palem semi, kita juga koordinasi agar setiap malam patroli, (kalau tertangkap) paling diamankan," katanya.

Badruzzaman mengungkapkan, jika terjadi kecelakaan, kesalahan belum tentu disebabkan oleh pengemudi kendaraan. Bisa jadi kesalahan disebabkan karena anak tersebut.   

"Kan nanti kita lakukan olah TKP kita, kesalahannya kita lihat saat olah TKP," pungkasnya. (RAZ/RAC)

TEKNO
Surge dan MyRepublic Menangi Lelang Internet Murah 100 Mbps, Segini Harganya 

Surge dan MyRepublic Menangi Lelang Internet Murah 100 Mbps, Segini Harganya 

Jumat, 17 Oktober 2025 | 13:03

Kementerian Komunikasi dan Digital (Komdigi) mengumumkan hasil lelang frekuensi 1,4 GHz yang akan digunakan untuk memperluas layanan internet murah berkecepatan hingga 100 Mbps di seluruh Indonesia.

AYO! TANGERANG CERDAS
Banten Jadi Provinsi dengan Mahasiswa Aktif Terbanyak, Tembus 1,6 Juta

Banten Jadi Provinsi dengan Mahasiswa Aktif Terbanyak, Tembus 1,6 Juta

Minggu, 20 Juli 2025 | 11:19

Berdasarkan data terbaru dari Badan Pusat Statistik (BPS), Banten menjadi provinsi dengan jumlah mahasiswa aktif terbanyak di Indonesia, yakni sebanyak 1.687.634 mahasiswa per tahun 2024.

TOKOH
Kabar Duka, Ketua KONI Banten Edi Ariadi Meninggal Dunia di RS Siloam Karawaci

Kabar Duka, Ketua KONI Banten Edi Ariadi Meninggal Dunia di RS Siloam Karawaci

Senin, 8 September 2025 | 08:52

Kabar duka datang dari keluarga besar Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Provinsi Banten. Ketua Umum KONI Banten, Edi Ariadi, yang juga mantan Wali Kota Cilegon periode 2016-2021, meninggal dunia pada Senin, 8 September 2025, pagi.

BISNIS
Trade Expo Indonesia ke-40 Membludak, 8.045 Pembeli dari 130 Negara Banjiri ICE BSD

Trade Expo Indonesia ke-40 Membludak, 8.045 Pembeli dari 130 Negara Banjiri ICE BSD

Rabu, 15 Oktober 2025 | 18:03

Gelaran Trade Expo Indonesia (TEI) ke-40 tahun 2025 sukses mencatatkan angka partisipasi fantastis. Sebanyak 8.045 buyer atau pembeli dari 130 negara tercatat hadir membanjiri pameran dagang internasional yang digelar di ICE BSD

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill