Connect With Us

Lansia di Kota Tangerang Divaksin COVID-19

Advertorial | Selasa, 9 Maret 2021 | 15:37

Kegiatan vaksinasi bagi Lansia yang di pantau langsung oleh Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah yang berlokasi di GOR Karawaci Baru, Kecamatan Karawaci, Selasa (9/3/2021). (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

TANGERANGNEWS.com-Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang kembali melanjutkan vaksinasi COVID-19 tahap dua yang kali ini diperuntukan bagi masyarakat dengan kategori Lanjut Usia (Lansia).

Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah memantau langsung jalannya vaksinasi bagi Lansia yang berlangsung di GOR Karawaci Baru, Kecamatan Karawaci, Selasa (9/3/2021). 

"Walau sudah divaksin tetap dipakai ya bapak ibu maskernya, jangan lupa 4M," pesan Arief kepada sejumlah warga yang hadir dalam kegiatan vaksinasi tersebut. 

Arief menerangkan proses vaksinasi bagi lansia dijadwalkan berlangsung selama lima hari mulai 9 - 13 Maret 2021. Adapun kuota vaksin sebanyak 4.800 jiwa yang dibagi untuk warga di 104 kelurahan.

"Hari ini vaksin yang disediakan untuk 250 orang untuk Kecamatan Karawaci. Untuk teknisnya dilakukan oleh masing - masing Puskesmas di tiap kecamatan. Puskesmas akan koordinasi dengan Lurah dan Camat untuk menetukan lokasi vaksinasinya," sambungnya.

Kegiatan vaksinasi bagi Lansia yang di pantau langsung oleh Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah yang berlokasi di GOR Karawaci Baru, Kecamatan Karawaci, Selasa (9/3/2021).

Arief menerangkan mekanisme vaksinasi bagi lansia dimulai dengan pengisian formulir secara online setelah dilakukan pendataan dan pendaftaran oleh kader Pos Binaan Terpadu (Posbindu) di tiap kelurahan, yang kemudian dilakukan verifikasi oleh pihak Puskesmas. 

"Nanti dapat nomor dateng tunjukin dan terdaftar, langsung proses vaksinasi," papar Arief. 

Arief juga mengimbau agar masyarakat tidak perlu khawatir terhadap vaksin yang diberikan, mengingat vaksinasi menjadi salah satu upaya untuk mengatasi pandemi COVID-19.

"Pastikan juga sebelum divaksin kondisinya sehat, dan penting sebelum atau sesudah divaksin tetap melakukan protokol kesehatan," pungkasnya. (ADV)

OPINI
Gurita Korupsi, Praktik Culas Pertambangan “Si Emas Putih”

Gurita Korupsi, Praktik Culas Pertambangan “Si Emas Putih”

Senin, 15 April 2024 | 12:24

Jagat dunia maya tengah dihebohkan oleh kasus korupsi super besar yang terjadi baru-baru ini, yakni korupsi yang melibatkan suami dari aktris Sandra Dewi, Harvey Moeis, serta Helena Lim sosok yang terkenal sebagai crazy rich Pantai Indah Kapuk (PIK).

BANTEN
Pengguna Mobil Listrik Akui Trip Planner SPKLU PLN Permudah Perjalanan Mudik

Pengguna Mobil Listrik Akui Trip Planner SPKLU PLN Permudah Perjalanan Mudik

Kamis, 18 April 2024 | 10:23

Keberadaan Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) PLN di seluruh rest area sepanjang jalan tol Sumatera - Jawa terbukti melayani dan memudahkan pengguna mobil listrik selama melewati puncak mudik hingga arus balik Lebaran 2024.

TANGSEL
Warga Muncul Tangsel Demo Tolak Penutupan Akses Jalan Raya Puspitek, Bakal Gugat BRIN

Warga Muncul Tangsel Demo Tolak Penutupan Akses Jalan Raya Puspitek, Bakal Gugat BRIN

Kamis, 18 April 2024 | 14:22

Ratusan warga di Kelurahan Muncul, Kecamatan Setu, Kota Tangerang Selatan, menggelar aksi demo soal penutupan Jalan Raya Puspiptek arah Gunung Sindur oleh Badan Riset Inovasi Nasional (BRIN), Kamis 18 Apri 2024.

TOKOH
Mengenal Baden Powell dan Sejarah Dicetuskannya Pramuka

Mengenal Baden Powell dan Sejarah Dicetuskannya Pramuka

Kamis, 22 Februari 2024 | 15:37

Praja Muda Karana atau Pramuka merupakan gerakan kepanduan paling populer yang dicetuskan oleh Baden Powell.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill