Connect With Us

DPRD Kota Tangerang Dukung Sekolah Tatap Muka Juli 2021

Achmad Irfan Fauzi | Selasa, 23 Maret 2021 | 20:25

Ketua DPRD Kota Tangerang Gatot Wibowo. (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

TANGERANGNEWS.com-Sejumlah pihak termasuk para anggota DPRD Kota Tangerang menilai pemberlakukan pembelajaran jarak jauh (PJJ) menggunakan metode daring yang sudah berjalan setahun lebih ternyata kurang efektif. Sehingga, perlu ada kajian mendalam terkait rencana pengguliran kembali proses pembelajaran tatap muka dengan kembali membuka sekolah. 

Ketua DPRD Kota Tangerang Gatot Wibowo mengatakan, pihaknya mendukung pembelajaran tatap muka digelar pada Juli 2021. 

“Yang pasti kita sangat mendukung wacana pembelajaran tatap muka yang akan digelar pada Juli mendatang,” ujarnya, Selasa (23/3/2021). 

Tentunya, pembelajaran tatap muka tersebut harus menerapkan protokol kesehatan yang ketat. Tujuannya agar tidak menimbulkan klaster baru COVID-19. 

“Kalau sebagai wali murid kita berharap sekolah segera dilakukan tatap muka dengan tetap menerapkan protokol kesehatan,” ungkap Gatot. 

Gatot yang merupakan wali murid dari anaknya yang kini duduk di kelas 2 SMP, tentunya khawatir dengan kondisi pandemi ini. Namun, Gatot optimistis dengan persiapan dan penerapan protokol kesehatan ketat akan mampu mengalirkan kembali proses pembelajaran tatap muka. 

“Ditambah dengan program vaksinasi COVID-19 yang dijalankan ini kan merupakan upaya kita mencegah penyebaran lebih meluas, dan saya yakin ini akan bisa berhasil,” ucap Gatot. 

Kepala Dinas Pendidikan Kota Tangerang Jamaluddin mengaku, pihaknya masih menyiapkan skema khusus untuk bisa menjalankan program pembelajaran tatap muka di masa pandemi COVID-19 ini. 

“Kita saat ini sedang mempersiapkan April ini, di mana para siswa akan melaksanakan ujian. Sejauh ini kita masih menunggu instruksi dari pusat yang nantinya memberikan penilaian akhir semester untuk dilaksanakan tatap muka,” pungkasnya. (RED/RAC)

AYO! TANGERANG CERDAS
Belum Banyak yang Tahu, Dua Kegiatan Ini Bikin Anak Jadi Cerdas

Belum Banyak yang Tahu, Dua Kegiatan Ini Bikin Anak Jadi Cerdas

Senin, 11 November 2024 | 15:03

Baru-baru ini, Penelitian dari para ahli saraf di Universitas Eastern Finlandia mengungkapkan pentingnya dua aktivitas yang dapat mengoptimalkan kecerdasan anak.

BANDARA
InJourney Airports Gandeng AirNav Indonesia Minimalkan Delay Penerbangan

InJourney Airports Gandeng AirNav Indonesia Minimalkan Delay Penerbangan

Kamis, 21 November 2024 | 19:29

PT Angkasa Pura Indonesia (InJourney Airports) tengah menjalankan transformasi operasional dan pelayanan di 37 bandara.

BANTEN
Wawan Belum Terima Surat Panggilan Kejati Banten, Pengacara Sebut Kasus Sport Center Sudah Inkrach

Wawan Belum Terima Surat Panggilan Kejati Banten, Pengacara Sebut Kasus Sport Center Sudah Inkrach

Kamis, 21 November 2024 | 20:03

Pengacara Tb Chaeri Wardana alias Wawan, Sukatma angkat bicara terkait terkait pemanggilan kliennya oleh Kejaksaan Tinggi (Kejati) Banten atas kasus dugaan korupsi pembangunan sport center.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill