Connect With Us

Jelang Ramadan, Harga Sembako di Pasar Tangerang Naik

Redaksi | Jumat, 2 April 2021 | 10:55

Pasar Anyar Kota Tangerang. (@TangerangNews / Afina Fatharani)

TANGERANGNEWS.com-Menjelang Ramadan, harga sejumlah kebutuhan pokok kian meroket. Pasalnya konsumsi masyarakat saat naik, hal ini diikuti oleh kenaikan harga-harga terutama harga pangan.

Terlihat dari beberapa harga bahan pokok yang melonjak di Pasar Anyar Kota Tangerang. Bahan pokok seperti beras, gula, minyak, serta sayur mayur dan harga cabai yang tak kunjung turun.

Suasana di Pasar Anyar Kota Tangerang.

"Udah biasa kalo mau puasa pasti harga sembako pada naik", ujar Salam, salah satu pedagang, Jumat (2/4/2021).

Harga cabai rawit setan saat ini masih kisaran Rp100.000 per kilogram. Minyak dan gula yang semula Rp12.000 naik menjadi Rp 14.000 per liter.

Suasana di Pasar Anyar Kota Tangerang.

Beberapa sayuran hijau naik kisaran Rp 1.000 - Rp 2.000 per ikat. Harga kentang pun naik yang semula Rp 10.000 menjadi Rp 13.000 per kilogram.

Harga daging sapi dan ayam juga ikut naik menjelang ramadan karena tingginya permintaan pasar. Namun dari semua kenaikan tersebut ada beberapa sayur mayur yang tetap stabil harganya salah satunya bawang merah dan bawang putih.

Suasana di Pasar Anyar Kota Tangerang.

"Kalo buat pedagang warung makanan sebetulnya bingung karena kita enggak bisa naikin harga jual sedangkan harga bahan dipasar naik semua", ujar Erna salah satu pembeli.

Suasana di Pasar Anyar Kota Tangerang.

Walaupun harga pasar naik tetapi para pembeli mewajarkan hal tersebut karena memang kerap terjadi menjelang Ramadan. (RAZ/RAC)

NASIONAL
Berkendara Lawan Arah Bisa Dipenjara 5 Tahun

Berkendara Lawan Arah Bisa Dipenjara 5 Tahun

Minggu, 11 Januari 2026 | 11:35

Masih berani melawan arah demi menghemat waktu beberapa menit? Sebaiknya pikirkan berkali-kali. Selain mempertaruhkan nyawa, tindakan ceroboh ini bisa menyeret Anda ke balik jeruji besi hingga 5 tahun penjara.

TEKNO
Aplikasi Bantu Cari Jadi Solusi Digital Lacak Barang hingga Orang Hilang

Aplikasi Bantu Cari Jadi Solusi Digital Lacak Barang hingga Orang Hilang

Jumat, 9 Januari 2026 | 15:33

Kehilangan barang, hewan peliharaan, hingga anggota keluarga kini tak lagi harus dihadapi sendirian.

OPINI
Paradoks IPM Tinggi: Antara Capaian Angka dan Kualitas Manusia

Paradoks IPM Tinggi: Antara Capaian Angka dan Kualitas Manusia

Rabu, 7 Januari 2026 | 19:00

enaikan Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Kota Tangerang patut diapresiasi. Namun, pertanyaan mendasarnya bukan sekadar soal angka, melainkan arah manusia yang sedang dibentuk.

BANDARA
Pasutri WN Pakistan Nekat Telan 159 Kapsul Sabu untuk Diselundupkan Lewat Bandara Soetta

Pasutri WN Pakistan Nekat Telan 159 Kapsul Sabu untuk Diselundupkan Lewat Bandara Soetta

Jumat, 9 Januari 2026 | 19:38

Sinergi antara Bea Cukai dan Subdit IV Direktorat Tindak Pidana Narkoba Bareskrim Mabes Polri berhasil menggagalkan upaya penyelundupan narkotika jaringan internasional.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill