Connect With Us

Pendekar Banten Siap Kawal Sachrudin Jadi Wali Kota Tangerang 2024

Achmad Irfan Fauzi | Sabtu, 17 April 2021 | 20:47

Ketua PPPSBBI Korda I Provinsi Banten Pilar Saga saat menyerahkan SK Kepengurusan kepada Ketua PPPSBBI Korda II Kota Tangerang Saiful Milah. (TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi)

 

TANGERANGNEWS.com-Sachrudin yang saat ini menjabat sebagai Wakil Wali Kota Tangerang mendapatkan dukungan penuh menjadi Wali Kota Tangerang pada periode selanjutnya. 

Dukungan Sachrudin sebagai Wali Kota Tangerang 2024 tersebut disampaikan anggota maupun pengurus Pendekar Banten atau PPPSBBI. 

Penyampaian dukungan tersebut dilakukan saat peresmian sekretariat PPPSBBI Korda II Kota Tangerang di kawasan Jatiuwung, Sabtu (17/4/2021). 

Ketua PPPSBBI Korda II Kota Tangerang Saiful Milah mengatakan, pihaknya siap memberikan dukungan penuh kepada Sachrudin yang juga Ketua Dewan Pembina PPPSBBI Korda II Kota Tangerang. 

"Ya memang kita karena satu akar di pendekar, beliau juga sebagai dewan pembina. Saat beliau ada ruang dan peluang untuk menjadi wali kota, pastilah kita kuatkan untuk mendukung beliau," ujarnya. 

Selain peresmian sekretariat, acara juga dimeriahkan dengan buka puasa bersama serta penyerahan SK Kepengurusan PPPSBBI Korda II Kota Tangerang. 

"Insyallah akan kita kembangkan sebaik mungkin kuhsusnya dalam rangka meningkatkan sinergi dengan pemerintah dan masyarakat sekitar khususnya tentang seni bela dirinya," kata Saiful Milah. 

Sementara Sachrudin menyampaikan apresiasi atas dibentuknya kepengurusan PPPSBBI Korda II Kota Tangerang. Sachrudin juga menyampaikan terima kasih karena mendapatkan dukungan sebagai Wali Kota Tangerang mendatang. 

"Saya ucapkan terima kasih juga kepada Pendekar Banten yang ada di Kota Tangerang yang telah memberikan kepercayaannya," ucapnya.

BANDARA
InJourney Airports Gandeng AirNav Indonesia Minimalkan Delay Penerbangan

InJourney Airports Gandeng AirNav Indonesia Minimalkan Delay Penerbangan

Kamis, 21 November 2024 | 19:29

PT Angkasa Pura Indonesia (InJourney Airports) tengah menjalankan transformasi operasional dan pelayanan di 37 bandara.

HIBURAN
Dengarkan di Sini, 10 Aplikasi Musik Online Terfavorit 2024

Dengarkan di Sini, 10 Aplikasi Musik Online Terfavorit 2024

Kamis, 21 November 2024 | 10:27

Musik sudah menjadi teman setia dalam berbagai momen kehidupan, dari perjalanan hingga bersantai di rumah.

KOTA TANGERANG
Menu MBG di SMKN 3 Kota Tangerang Dibuat Siswa Jurusan Tata Boga

Menu MBG di SMKN 3 Kota Tangerang Dibuat Siswa Jurusan Tata Boga

Kamis, 21 November 2024 | 18:52

Pelaksanaan uji coba program Makan Bergizi Gratis (MBG) kembali digelar di Kota Tangerang, dimana kali ini menyasar tingkat SMA.

OPINI
Jemput Bola Kejar Pajak, Haruskah?

Jemput Bola Kejar Pajak, Haruskah?

Senin, 18 November 2024 | 14:36

Tidak bisa dimungkiri, dalam sistem kapitalisme sumber pemasukan utama negara didapatkan dari pajak. Maka tidak heran jika akhirnya berbagai cara dilakukan demi menertibkan rakyat dalam membayar pajak

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill