Connect With Us

Berkah Ramadan, Pokja WHTR Berbagi Santunan Anak Yatim

Rangga Agung Zuliansyah | Selasa, 11 Mei 2021 | 20:31

Kelompok Kerja (Pokja) Wartawan Harian Tangerang Raya (WHTR) berbagi dengan memberikan santunan kepada anak yatim menyambut Idul Fitri 1442 H, Selasa (11/5/2021). (@TangerangNews / Rangga A Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com- Kelompok Kerja (Pokja) Wartawan Harian Tangerang Raya (WHTR) berbagi dengan memberikan santunan kepada anak yatim menyambut Idul Fitri 1442 H, Selasa (11/5/2021). 

Sedikitnya 20 anak yatim dari warga sekitar Sekretariat Pokja WHTR di Kelurahan Babakan, Kecamatan Tangerang tampak bergembira menerima santunan berupa uang dan bingkisan sembako tersebut. 

Imam Fauzi, Ketua Pokja WHTR  mengatakan kegiatan berbagi ini sebagai bentuk kepedulian kepada warga sekitar agar bisa berbahagia saat merayakan Lebaran bersama keluarga. 

	Kelompok Kerja (Pokja) Wartawan Harian Tangerang Raya (WHTR) berbagi dengan memberikan santunan kepada anak yatim menyambut Idul Fitri 1442 H, Selasa (11/5/2021).

Dia juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh donatur yang membantu terselenggaranya kegiatan antara lain Sinar Mas Land, PT Gajah Tunggal, PT Angkasa Pura 2, Alfamart, UMT, Astra Infra Toll Road, BP2MI, Pemkot Tangerang, Pemkab Tangerang, Kejari Kota Tangerang, Polresta Bandara Soetta, dan sejumlah pihak lainnya. 

"Minal aidin walfaidzin, mohon maaf lahir dan batin. Semoga amal ibadah kita di bulan Ramadan dapat diterima Allah SWT," ujar Imam. 

Sementara KH Chaeruddin, Pembina Pengajian Pokja WHTR, mengajak agar kegiatan yang baik ini dapat terus berlanjut walaupun Ramadhan telah berlalu. 

"Apa-apa yang baik yang sering dilakukan saat Ramadan seperti salat, sedekah dan ibadah-ibadah lainnya sebaiknya terus dilakukan hingga maut menjemput," pesannya. (RAZ/RAC)

SPORT
Rebut 3 Poin, Ini Resep Persita Patahkan Kutukan Tak Pernah Menang dari Borneo FC

Rebut 3 Poin, Ini Resep Persita Patahkan Kutukan Tak Pernah Menang dari Borneo FC

Senin, 12 Januari 2026 | 11:38

Persita Tangerang berhasil mengalahkan Borneo FC dengan skor 2-0 pada pekan ke-17 BRI Super League 2025/2026 dalam laga yang berlangsung di Indomilk Arena, Jumat, 9 Januari 2026, lalu.

BISNIS
Beli Motor Honda di Tangerang Dapat Diskon Promo Tahun Baru Sampai Rp2 Juta, Ini Rinciannya

Beli Motor Honda di Tangerang Dapat Diskon Promo Tahun Baru Sampai Rp2 Juta, Ini Rinciannya

Jumat, 9 Januari 2026 | 20:41

Promo spesial berupa potongan harga sampai Rp2 juta ini berlaku hingga akhir Januari untuk membantu konsumen memiliki motor impian dengan lebih mudah dan hemat.

OPINI
Kritik Perempuan Bukan Ancaman, Tapi Cermin Negara

Kritik Perempuan Bukan Ancaman, Tapi Cermin Negara

Selasa, 13 Januari 2026 | 18:42

Setiap kali perempuan bersuara mengkritik pemerintah, negara selalu mengatakan hal yang sama: kritik itu sah, demokrasi dijamin. Tapi kenyataan di lapangan sering berkata sebaliknya.

BANDARA
Dampak Cuaca Ekstrem di Bandara Soetta, 109 Penerbangan Delay, Akses Tol dan Perimeter Utara Kebanjiran

Dampak Cuaca Ekstrem di Bandara Soetta, 109 Penerbangan Delay, Akses Tol dan Perimeter Utara Kebanjiran

Senin, 12 Januari 2026 | 20:59

Cuaca buruk berupa hujan deras dengan intensitas tinggi yang mengguyur wilayah Tangerang sejak pagi hari ini memicu gangguan besar pada operasional Bandara Internasional Soekarno-Hatta (CGK), Senin 12 Januari 2026.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill