Connect With Us

Kalah sama Mal, TPU Selapajang Tangerang Tutup Ziarah Idul Fitri

Achmad Irfan Fauzi | Rabu, 12 Mei 2021 | 14:51

Spanduk yang memberitahukan Tempat Pemakaman Umum (TPU) Selapajang di Neglasari, Kota Tangerang ditutup selama ziarah Idul Fitri 1442 H. (@TangerangNews / Rangga A Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Tempat Pemakaman Umum (TPU) Selapajang di Neglasari, Kota Tangerang ditutup selama ziarah Idul Fitri 1442 H. Situasi berbeda tampak terlihat dengan sejumlah mal yang masih beroperasi meski dalam keadaan sudah padat pengunjung.

TPU yang dinaungi Pemerintah Kota Tangerang ini ditutup mulai Rabu (12/5/2021) hingga Minggu (16/5/2021). 

Adapun peraturan itu tercantum dalam surat edaran (SE) Wali Kota Tangerang Nomor 180/1770-Bag.Hkm/2021 yang diterbitkan pada Selasa (11/5/2021). 

Hal itu diungkapkan Kepala Dinas Perumahan, Kawasan Permukiman, dan Pertanahan (Disperkimta) Kota Tangerang Tatang Sutisna. 

Tatang menyatakan, Satpol PP Kota Tangerang akan berjaga di TPU Selapajang agar masyarakat tidak berziarah. 

"Nanti yang jaga ada Satpol PP di luar TPU Selapajang," ujar Tatang, Rabu (12/5/2021). 

Penutupan demi mencegah penularan COVID-19. Selama ditutup, gerbang masuk TPU Selapajang akan dikunci pengelola. 

Tatang menyebut pihaknya juga telah memasang spanduk yang bertuliskan bahwa TPU Selapajang ditutup selama tanggal 12 Mei hingga 16 Mei 2021. 

"Ada spanduk yang kami pasang juga. Terus juga ada penutup di sana," pungkasnya. (RAZ/RAC)

OPINI
Menelisik Board of Peace Gaza Palestina Ala Trump

Menelisik Board of Peace Gaza Palestina Ala Trump

Jumat, 30 Januari 2026 | 20:34

Upaya Amerika untuk menguasai timur tengah, dengan menjadikan Israel sebagai penjaga kepentingannya di Timur tengah, tidak berjalan mulus.

NASIONAL
BMKG Bantah Narasi OMC Jadi Bom Waktu Picu Cuaca Tak Stabil

BMKG Bantah Narasi OMC Jadi Bom Waktu Picu Cuaca Tak Stabil

Jumat, 30 Januari 2026 | 09:15

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) membantah narasi yang beredar di media sosial terkait Operasi Modifikasi Cuaca (OMC) yang disebut-sebut dapat menjadi “bom waktu” dan memicu cuaca tidak stabil jika dilakukan secara terus-menerus.

TEKNO
Sikapi Ketidakpastian Ekonomi, Bibit.id: ORI029 Jadi Pilihan Investasi Aman

Sikapi Ketidakpastian Ekonomi, Bibit.id: ORI029 Jadi Pilihan Investasi Aman

Jumat, 30 Januari 2026 | 20:27

Pemerintah Indonesia baru saja menerbitkan Surat Berharga Negara (SBN) Ritel pertama di tahun 2026, yakni SBN seri ORI029 yang sudah bisa dibeli di aplikasi investasi Bibit.id, pada 26 Januari - 19 Februari 2026.

PROPERTI
Stasiun Jatake Bakal Makin Dongkrak Nilai Properti di BSD City

Stasiun Jatake Bakal Makin Dongkrak Nilai Properti di BSD City

Kamis, 29 Januari 2026 | 23:09

Sinar Mas Land (SML) kembali memperkuat posisinya sebagai pengembang kota mandiri dengan meresmikan Stasiun Kereta Api Jatake di BSD City, Pagedangan, Kabupaten Tangerang, Selasa 28 Januari 2026, kemarin.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill