Connect With Us

Pegawai DLH Kota Tangerang Bersatu, Urunan Ganti Motor Petugas Kebersihan yang Dicuri 

Achmad Irfan Fauzi | Rabu, 2 Juni 2021 | 14:05

Kedua pelaku pencurian sepeda motor saat beraksi di jalanan Merdeka Cimone, Kota Tangerang. (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

TANGERANGNEWS.com-Para pegawai Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Tangerang ramai-ramai memberikan urunan atau bantuan kepada Y, seorang petugas kebersihan yang kehilangan sepeda motornya karena dicuri saat bertugas. 

Kepala DLH Kota Tangerang Tihar Sopian mengatakan, bantuan urunan ini untuk meringankan beban Y yang terkena musibah lantaran motornya dicuri saat sedang bertugas. 

"Teman-teman menunjukan rasa keprihatinan kita, dalam bentuk urunan dapatnya berapa kemarin itu langsung kita kasih, ya untuk meringankan beban petugas yang kehilangan motor," ujarnya, Rabu 2 Juni 2021. 

Baca Juga :

Menurutnya, kehilangan motornya itu mungkin bukan hanya terjadi kepada petugasnya saja. Namun, kejadian itu terdapat unsur kelalaian dari petugasnya yang memarkir kan kendaraan motor ditempat yang tidak kenal. 

"Mungkin kemarin kelalaian rekan kami. Kan biasanya ditaruh atau disimpan di warung yang mereka kenal. Karena juga kemarin warung yang biasa dia nyimpen motor itu tutup. Sehingga dia diparkirkan di tempat yang bukan biasanya," katanya. 

Atas kejadian itu, Tihar meminta para petugas kebersihan agar menambah proteksi keamanan kendaraannya apabila sedang bertugas. Seperti, menambah kunci ganda, menitipkan kepada warung atau petugas keamanan setempat. (RED/RAC)

OPINI
Jemput Bola Kejar Pajak, Haruskah?

Jemput Bola Kejar Pajak, Haruskah?

Senin, 18 November 2024 | 14:36

Tidak bisa dimungkiri, dalam sistem kapitalisme sumber pemasukan utama negara didapatkan dari pajak. Maka tidak heran jika akhirnya berbagai cara dilakukan demi menertibkan rakyat dalam membayar pajak

PROPERTI
48 Unit Rumah Klaster Louise Ludes dalam 3 Jam Peluncuran, Summarecon Serpong Kantongi Rp225 Miliar

48 Unit Rumah Klaster Louise Ludes dalam 3 Jam Peluncuran, Summarecon Serpong Kantongi Rp225 Miliar

Minggu, 17 November 2024 | 21:50

Klaster Louise, hunian bergaya resort di Tangerang langsung ludes terjual pada tahap satu peluncuran, Sabtu 17 November 2024.

KAB. TANGERANG
Warga Sukadiri Keluhkan Harga Komoditi Pangan, Maesyal-Intan Bakal Lakukan Ini

Warga Sukadiri Keluhkan Harga Komoditi Pangan, Maesyal-Intan Bakal Lakukan Ini

Kamis, 21 November 2024 | 19:52

Ratusan warga Desa Buaranjati, Kecamatan Sukadiri, berbondong-bondong untuk menyampaikan aspirasinya kepada calon Wakil Bupati Tangerang nomor urut 02, Intan Nurul Hikmah, pada Kamis, 21 November 2024.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill