Connect With Us

Orderan Menu McD BTS Meal di Cipondoh Tangerang Picu Kemacetan

Achmad Irfan Fauzi | Rabu, 9 Juni 2021 | 13:46

Suasana padatnya lalu lintas di depan restoran cepat saji McDonald's (McD) di Cipondoh, Kota Tangerang, Rabu 9 Juni 2021. (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

TANGERANGNEWS.com-Orderan menu BTS Meal di restoran cepat saji McDonald's (McD) di Cipondoh, Kota Tangerang memicu kemacetan lalu lintas, Rabu 9 Juni 2021. 

Menu BTS Meal hasil kolaborasi McD dengan grup vokal asal Korea Selatan ini mulai dirilis siang ini di seluruh gerai McD se-Indonesia. 

Berdasarkan pantauan TangerangNews di McD Cipondoh, Jalan KH Hasyim Ashari dari arah Tangerang menuju Cipondoh sempat mengalami kemacetan lalu lintas. 

Kemacetan terjadi lantaran adanya antrean para pengorder terutama ojek online yang menunggu menu dari pelayanan drive thrue. 

	Suasana padatnya lalu lintas di depan restoran cepat saji McDonald's (McD) di Cipondoh, Kota Tangerang, Rabu 9 Juni 2021

Setelah sempat terjadi kemacetan akibat penumpukan orderan tersebut, pihak McD pun harus menerapkan buka-tutup antrean. 

"Sekarang sudah dibuka tutup pelayanan order menunya," ujar Saidina, petugas Tramtib Kecamatan Cipondoh saat ditemui di McD Cipondoh. 

Suasana padatnya lalu lintas di depan restoran cepat saji McDonald's (McD) di Cipondoh, Kota Tangerang, Rabu 9 Juni 2021.

Menurutnya, orderan ditutup jika kuota antrean telah mencukupi, sehingga dapat mengurai kemacetan dan mencegah kerumunan. 

"Jadi berdasarkan informasi pihak manajemen, setiap gerai McD menyediakan 1.200 paket BTS Meal," ungkap Saidina. 

Sementara Kevin, salah satu driver ojek online, menyebut dirinya menerima pesanan order menu BTS Meal dari konsumennya. 

"Saya dapat order menu ini untuk diantar ke pelanggan. Tapi sekarang pesanan menunya sudah mulai ditutup nih, karena infonya terlalu ramai yang pesan," tuturnya. (RAZ/RAC)

TANGSEL
TPA Cipeucang Bikin Warga Kena ISPA dan Harga Rumah Turun, Pemkot Tangsel Didugat Rp21,6 miliar

TPA Cipeucang Bikin Warga Kena ISPA dan Harga Rumah Turun, Pemkot Tangsel Didugat Rp21,6 miliar

Jumat, 30 Januari 2026 | 19:30

Warga RW 14 Kelurahan Rawabuntu, Serpong, resmi melayangkan gugatan class action terhadap Pemerintah Kota Tangerang Selatan (Pemkot Tangsel) dan PT Bumi Serpong Damai (BSD).

KAB. TANGERANG
Dinkes Kabupaten Tangerang Perkuat Faskes Antisipasi Virus Nipah

Dinkes Kabupaten Tangerang Perkuat Faskes Antisipasi Virus Nipah

Jumat, 30 Januari 2026 | 20:29

Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Tangerang mulai memperkuat fasilitas kesehatan (faskes) sebagai upaya mengantisipasi potensi temuan penyebaran virus Nipah di wilayahnya.

KOTA TANGERANG
Polisi Bongkar Peredaran Sabu 27 Kg dalam Kemasan Teh China di Tangerang, Nilainya Tembus Rp41,7 Miliar

Polisi Bongkar Peredaran Sabu 27 Kg dalam Kemasan Teh China di Tangerang, Nilainya Tembus Rp41,7 Miliar

Jumat, 30 Januari 2026 | 19:02

Dari operasi di dua lokasi berbeda, petugas menyita 27,168 kilogram sabu dan 5.000 butir psikotropika jenis Happy Five (H5) dari tangan dua tersangka berinisial D , 36, dan S, 45.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill