Connect With Us

Masih Banyak Orang Positif COVID-19 Tanpa Gejala di Kota Tangerang

Achmad Irfan Fauzi | Rabu, 7 Juli 2021 | 17:20

Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah meninjau langsung kegiatan swab massal dan vaksinasi, Rabu 7 Juli 2021. (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

TANGERANGNEWS.com-Warga di Kota Tangerang disebut masih banyak yang terkonfirmasi positif COVID-19 tanpa gejala.

Hal itu diketahui berdasarkan tes swab massal dan vaksinasi di setiap kelurahan dan puskesmas Kota Tangerang.

Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah mengatakan, pihaknya terus melakukan testing dan tracing kepada masyarakat sesuai Intruksi Mendagri.

"Sejak kemarin hingga hari ini telah dilakukan testing dan tracing sebanyak 3.512 spesimen dan dinyatakan positif sebanyak 699 orang atau 20%," ungkapnya, Rabu 7 Juli 2021.

Testing acak yang diselenggarakan selama PPKM Darurat ini bertujuan untuk mengidentifikasi masyarakat yang terpapar COVID-19, baik dengan gejala ataupun tanpa gejala, agar dapat dilakukan tindakan isolasi.

"Kami terus mencari mereka yang positif dan langsung ditangani.  Untuk yang bergejala diarahkan isolasi di RIT, untuk yg tidak bergejala diarahkan isolasi mandiri dengan dibekali obat serta vitamin," katanya.

Adapun untuk masyarakat yang merasa kontak erat, kata Arief, bisa lapor kepada satgas di lingkungan RT/RW, agar satgas bisa melakukan tracing dan segera dilakukan testing.

Arief mengimbau kepada seluruh masyarakat untuk mengurangi mobilitas selama PPKM Darurat dilaksanakan yang dimulai dari tanggal 3 Juli hingga 20 Juli 2021.

"Jika tidak darurat saya imbau masyarakat untuk di rumah saja.  Apabila darurat tetap lakukan protokol kesehatan yang ketat, karena memang tujuan PPKM Darurat ini untuk menekan tingkat penyebaran COVID-19," pungkasnya.

SPORT
Menang 2-0 Atas Sriwijaya FC, Persikota Bertengger di Posisi 4 Klasemen Liga 2 

Menang 2-0 Atas Sriwijaya FC, Persikota Bertengger di Posisi 4 Klasemen Liga 2 

Kamis, 21 November 2024 | 06:48

Persikota Tangerang kembali ke jalur kemenangan setelah mengalahkan Sriwijaya FC dengan skor meyakinkan 2-0 dalam lanjutan Pegadaian Liga 2 musim 2024/2025, di Stadion Benteng Reborn, Kota Tangerang, Rabu, 20 November 2024.

KOTA TANGERANG
Menu MBG di SMKN 3 Kota Tangerang Dibuat Siswa Jurusan Tata Boga

Menu MBG di SMKN 3 Kota Tangerang Dibuat Siswa Jurusan Tata Boga

Kamis, 21 November 2024 | 18:52

Pelaksanaan uji coba program Makan Bergizi Gratis (MBG) kembali digelar di Kota Tangerang, dimana kali ini menyasar tingkat SMA.

BISNIS
Media Asing Singgung Kebijakan Indonesia Blokir Aplikasi Temu

Media Asing Singgung Kebijakan Indonesia Blokir Aplikasi Temu

Rabu, 20 November 2024 | 09:49

Kehadiran aplikasi Temu marketplace asal China kian menjadi sorotan banyak pihak. Baru-baru ini, media asing menyinggung kebijakan pemerintah Indonesia yang memutuskan untuk memblokir aplikasi tersebut.

TEKNO
Jangan Salah Beli, Ini Perbedaan Smart TV, Android TV, dan Google TV 

Jangan Salah Beli, Ini Perbedaan Smart TV, Android TV, dan Google TV 

Kamis, 21 November 2024 | 07:18

Televisi kini telah berevolusi dari sekadar menayangkan siaran lokal menjadi perangkat multifungsi dengan fitur internet dan aplikasi online.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill