Connect With Us

Fly Over Cibodas Akhirnya Diperbaiki

Rangga Agung Zuliansyah | Senin, 11 Oktober 2010 | 18:40

flyover Ciputat (tangerangnews / dira)

 

TANGERANGNEWS-Setelah diprotes Pemkot Tangerang, akhirnya penurunan bibir fly-over Cibodas masing-masing 10 cm di dua ujungnya mulai diperbaiki pemborong Kementerian PU Pusat.
 
“Kami sih diperintahkan untuk membongkar aspal terlebih dahulu,” kata Sugimin, satu tukang PT NAT dan PT RAP, pemborong pembangun fly-over Cibodas.
 
Dia bersama 8 rekannya membongkar aspal Jl. Gatot Subroto arah Cimone untuk menemukan besi jembatan. Sementara beberapa tukang lainnya terlihat juga membongkar aspal Jl. Gatot Subroto arah Jatiuwung. Fly-over sepanjang 770 meter dengan lebar 30 meter tidak ditutup saat dilakukan perbaikan. Sejumlah pengendara yang melintas jembatan ini mengeluh kendaraannya terantuk bibir jembatan yang turun.
 
“Sudah sepantasnya Pemkot Tangerang memang memprotes pembangunan jembatan layang ini yang kurang beres,” tutur Wawan, pengendara asal Binong.
 

 
Diinformasikan Pemkot Tangerang sempat melayangkan tiga surat protes kepada Kemanterian PU sejak beberapa bulan lalu karena turunnya bibir fly-over sedalam 10 meter dengan lebar 12 meter. Pemkot pun menemukan ada keretakan badan jembatan, dan aspalnya mudah jebol.
 
Pemkot mendesak dua rekanan pemborong pemenang tender fly-over itu segera memperbaikinya, bila tidak digubris juga, maka persoalan ini akan dilaporkan kepada Presiden SBY. (PK/dira)
 
KAB. TANGERANG
PLN Banten Jaga Keandalan Listrik Selama Raker Kernas 2024 di ICE BSD Tangerang

PLN Banten Jaga Keandalan Listrik Selama Raker Kernas 2024 di ICE BSD Tangerang

Kamis, 25 April 2024 | 09:19

PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi (UID) Banten memastikan keandalan listrik selama pembukaan Rapat Kerja Kesehatan Nasional (Raker Kesnas) di Indonesia Convention and Exhibition (ICE) Bumi Serpong Damai (BSD),

AYO! TANGERANG CERDAS
Universitas Atma Jaya BSD Serpong Ditetapkan Jadi Pusat Keunggulan Pendidikan

Universitas Atma Jaya BSD Serpong Ditetapkan Jadi Pusat Keunggulan Pendidikan

Kamis, 25 April 2024 | 07:43

Universitas Katolik Indonesia Atma Jaya kampus BSD Serpong ditetapkan jadi pusat keunggulan pendidikan atau Education Excellence.

HIBURAN
Parto Patrio Bakal Dioperasi, Sakit Apa?

Parto Patrio Bakal Dioperasi, Sakit Apa?

Kamis, 25 April 2024 | 12:21

Viral di media sosial sebuah video menunjukkan komedian Parto Patrio dilarikan ke rumah sakit menggunakan ambulans.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill