Connect With Us

Bansos Tunai Mulai Disalurkan ke 163 Penerima di Kota Tangerang 

Achmad Irfan Fauzi | Selasa, 20 Juli 2021 | 14:45

Bantuan sosial tunai (BST) mulai disalurkan pemerintah melalui PT Pos Indonesia bagi warga penerima di Kota Tangerang bertepatan dengan hari raya Idul Adha, Selasa 20 Juli 2021. (@TangerangNews / PT Pos Indonesia)

TANGERANGNEWS.com-Bantuan sosial tunai (BST) mulai disalurkan pemerintah melalui PT Pos Indonesia bagi warga penerima di Kota Tangerang bertepatan dengan hari raya Idul Adha, Selasa 20 Juli 2021.

Penyaluran bansos tunai ini dilakukan petugas dari rumah ke rumah. Adapun total se-Kota Tangerang berjumlah 163.021 penerima.

Kepala Kantor Pos Tangerang Mohamad Sarip mengatakan, pihaknya sebagai juru bayar bansos tunai kepada penerima yang bersumber dari Kementerian Sosial (Kemensos).

"Iya, yang dari Kemensos sudah kami salurkan per hari ini di Kelurahan Sukaasih, Kecamatan Tangerang, ditemani Pak Wali barusan. Sekarang sudah clear, Pak Wali juga sudah berangkat," ujarnya.

Bansos tunai yang disalurkan untuk membantu masyarakat di tengah pandemi COVID-19 pada setiap penerima ini besarannya Rp600 ribu.

Bantuan sosial tunai (BST) mulai disalurkan pemerintah melalui PT Pos Indonesia bagi warga penerima di Kota Tangerang bertepatan dengan hari raya Idul Adha, Selasa 20 Juli 2021.

 

Jumlah ini merupakan alokasi dari bantuan pada Mei 2021 sebesar Rp300 ribu dan Juni 2021 sebesar Rp300 ribu.

Sarip menyebut, penyaluran bansos tunai dilakukan langsung dari rumah ke rumah setiap penerima karena kini kondisi masyarakat sangat rentan tertular COVID-19, terlebih cukup banyak yang sedang menjalani isolasi mandiri.

"Door to door kita di sini penyalurannya. Terus prokes tetap kita jaga, petugas juga sudah divaksin semuanya," katanya.

Respon masyarakat setelah menerima bansos tunai dari juru bayar PT Pos Indonesia sangat bersyukur.

"Wah, sangat senang ya mereka. Istilahnya apa lagi langsung didatangin, sama Pak Wali, sangat seneng mereka. Bersyukur juga, apalagi dengan kondisi seperti ini, isoman, pandemi, tidak berkerumun," pungkasnya.

TANGSEL
Jawab Tuntutan Mahasiswa, Wali Kota Tangsel Beberkan Target 100 Hari Tangani Sampah

Jawab Tuntutan Mahasiswa, Wali Kota Tangsel Beberkan Target 100 Hari Tangani Sampah

Jumat, 9 Januari 2026 | 19:06

Pasca didemo oleh Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Jakarta (BEM UMJ) terkait penangan sampah, Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel) Benyamin Davnie, langsung angkat bicara.

MANCANEGARA
WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

Kamis, 8 Januari 2026 | 13:17

Pergantian tahun belum membawa angin segar bagi pasar tenaga kerja global. Ancaman pemutusan hubungan kerja diperkirakan masih akan membayangi hingga beberapa tahun ke depan, bahkan berpotensi berlangsung sampai 2030.

TEKNO
Aplikasi Bantu Cari Jadi Solusi Digital Lacak Barang hingga Orang Hilang

Aplikasi Bantu Cari Jadi Solusi Digital Lacak Barang hingga Orang Hilang

Jumat, 9 Januari 2026 | 15:33

Kehilangan barang, hewan peliharaan, hingga anggota keluarga kini tak lagi harus dihadapi sendirian.

AYO! TANGERANG CERDAS
Ini Jadwal dan Mata Pelajaran yang Diujikan Pada TKA SD dan SMP 2026

Ini Jadwal dan Mata Pelajaran yang Diujikan Pada TKA SD dan SMP 2026

Senin, 5 Januari 2026 | 11:12

Tes Kemampuan Akademik atau TKA kembali akan dilaksanakan pada 2026 untuk jenjang SD dan SMP. Pelaksanaan asesmen ini dijadwalkan berlangsung pada April 2026 dan dapat diikuti peserta didik dari jalur pendidikan formal, nonformal, maupun informal.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill