Connect With Us

Tinggalkan Motor di Jembatan Merah Tangerang, Pria Tiba-tiba Lompat ke Sungai Cisadane

Achmad Irfan Fauzi | Rabu, 21 Juli 2021 | 12:35

Satu unit sepeda moto milik ria melompat ke Sungai Cisadane dari Jembatan Merah UNIS dekat Tanah Gocap, Kota Tangerang. (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

TANGERANGNEWS.com-Peristiwa pria melompat ke Sungai Cisadane dari Jembatan Merah UNIS dekat Tanah Gocap, Kota Tangerang kembali terjadi.

Pria yang belum diketahui identitasnya tersebut melompat ke Sungai Cisadane pada Rabu 21 Juli 2021 pagi ini.

Sebelum melompat, pria tersebut diketahui datang ke lokasi dengan menunggangi sepeda motor bernopol B-6657-CZI yang kini terparkir di Jembatan Merah UNIS.

 

Kapolsek Tangerang Kompol Yulies Andri Pratiwi mengatakan, pihaknya telah mengetahui insiden ini. Kini, petugas masih melakukan pencarian.

"Sedang ditungguin munculnya. Sementara identitas belum diketahui," ujarnya.

Terkait unit sepeda motor yang diduga digunakan pria tersebut sebelum melompat, pihaknya masih melakukan penelusuran lebih lanjut.

"Sedang dicek dan ditelusuri," ungkapnya.

KAB. TANGERANG
Kronologis Kecelakaan Mobil yang Tewaskan 1 Orang dan 4 Luka-luka di Jalan BSD Tangerang

Kronologis Kecelakaan Mobil yang Tewaskan 1 Orang dan 4 Luka-luka di Jalan BSD Tangerang

Kamis, 28 Maret 2024 | 12:19

Kecelakaan mobil Honda Brio di Jalan BSD Raya Utama, tepatnya di dekat QBig, Kelurahan Lengkong Kulon, Kecamatan Pagedangan, Kabupaten Tangerang, pada Rabu 27 Maret 2024 malam, mengakibatkan satu orang tewas dan empat lainnya luka-luka.

NASIONAL
Waspada Penipuan Berkedok Rekrutmen Bersama BUMN, Ini Imbauan dari PLN 

Waspada Penipuan Berkedok Rekrutmen Bersama BUMN, Ini Imbauan dari PLN 

Kamis, 28 Maret 2024 | 18:26

Kementerian Badan Usaha Milik Negeri (BUMN) kembali membuka Rekrutmen Bersama BUMN 2024.

BANTEN
Pemprov Banten dan Pemkab Tangerang Salurkan Santunan kepada 1.000 Anak Yatim di Park Serpong

Pemprov Banten dan Pemkab Tangerang Salurkan Santunan kepada 1.000 Anak Yatim di Park Serpong

Kamis, 28 Maret 2024 | 18:22

Sebanyak 1.000 anak yatim yang berada di Kabupaten Tangerang mendapat santunan dari Pemerintah dan DPRD Provinsi Banten, serta Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tangerang.

AYO! TANGERANG CERDAS
Terbatas hingga 31 Mei, Simak Syarat dan Cara Daftar Pra PPDB SD 2024 Kota Tangerang

Terbatas hingga 31 Mei, Simak Syarat dan Cara Daftar Pra PPDB SD 2024 Kota Tangerang

Kamis, 28 Maret 2024 | 12:29

Pemerintah Kota Tangerang telah membuka pendaftaran Pra Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) untuk tahun ajaran baru. Tahap ini merupakan bagian dari proses PPDB yang harus diikuti.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill