Connect With Us

Barang Bukti Ragam Jenis Pidana Umum Kejari Tangerang Dimusnahkan

Achmad Irfan Fauzi | Selasa, 7 September 2021 | 14:47

Kejaksaan Negeri Kota Tangerang melakukan pemusnahan barang bukti beragam jenis dari perkara tindak pidana umum di halaman Kantor Kejaksaan Negeri Kota Tangerang, Selasa 7 September 2021. (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

TANGERANGNEWS.com-Kejaksaan Negeri Kota Tangerang melakukan pemusnahan barang bukti beragam jenis dari perkara tindak pidana umum periode April-Agustus 2021 sebanyak 247 kasus.

Barang bukti dimusnahkan dengan cara dibakar, dilindas menggunakan alat berat serta diblender di halaman Kantor Kejaksaan Negeri Kota Tangerang, Selasa 7 September 2021.

Kepala Kejaksaan Negeri Kota Tangerang I Dewa Gede Wirajana mengatakan, dari ratusan kasus tersebut terbagi menjadi 170 perkara narkotika dan 77 perkara non narkotika. 

"Barang bukti tersebut berasal dari penanganan perkara yang ada di Kota Tangerang antara lain perlindungan anak, perjudian, undang-undang darurat, narkotika dan penanganan perkara tindak pidana khusus," ujarnya.

Ratusan barang bukti tersebut berupa sabu 597,7 gram, ganja 1.037,3 gram, gorila 45,3 gram, ekstasi jenis MDMA 33 gram, tramadol 1.160 butir, eximer 2.210 butir, trihexyphenidyl 24,7485 butir dan dextromethorphan 3,987 butir. 

Lalu, handphone berbagai merk 118 unit, senjata api rakitan 3 pucuk, korek gas model senjata api 10 buah, serta rokok tanpa cukai atau ilegal berbagai merk 16.350 bungkus, uang palsu dollar pecahan 100 sebanyak 7.740 lembar dan sebagainya.

"Kasus yang menarik ya narkotika ya. Pertama Kami hari ini memusnahkan barang bukti rokok dari penyidikan bea cukai Tangerang. Sebayak 16.350 bungkus, itu tidak ada cukainya," pungkasnya.

TEKNO
Kerap Rugikan Konsumen, Pelaku Usaha RT/RW Net Diimbau Ikuti Aturan Kemenkominfo

Kerap Rugikan Konsumen, Pelaku Usaha RT/RW Net Diimbau Ikuti Aturan Kemenkominfo

Kamis, 25 April 2024 | 14:20

Baru-baru ini kembali mencuat maraknya praktik ilegal RT/RW Net. Sebab, praktik ilegal ini tak hanya merugikan penyelenggara jasa telekomunikasi, juga berdampak negatif bagi konsumen di Indonesia.

BANDARA
Imbas Erupsi Gunung, AirNav Perpanjang Penutupan Bandara Sam Ratulangi Manado 

Imbas Erupsi Gunung, AirNav Perpanjang Penutupan Bandara Sam Ratulangi Manado 

Kamis, 18 April 2024 | 15:03

Gunung Ruang di Sulawesi Utara mengalami erupsi dengan ketinggian letusan mencapai 3725 meter di atas permukaan laut pada Rabu, 17 April 2024.

SPORT
Cetak Sejarah, Indonesia Berpeluang Masuk Olimpiade Paris 2024

Cetak Sejarah, Indonesia Berpeluang Masuk Olimpiade Paris 2024

Jumat, 26 April 2024 | 09:21

Tim Nasional (Timnas) Indonesia sukses mencetak sejarah lolos ke semifinal Piala Asia U-23 usai menumbangkan Korea Selatan, yang berlangsung di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Qatar, Jumat, 26 April 2024, dini hari.

BISNIS
Kota Tangerang Buka Pintu Jika Apple Investasi di Indonesia 

Kota Tangerang Buka Pintu Jika Apple Investasi di Indonesia 

Rabu, 24 April 2024 | 09:53

Pemerintah pusat tengah menjalankan rencana strategis bersama salah satu perusahaan teknologi terbesar di dunia, Apple.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill