Connect With Us

Hujan Deras, Wilayah Rawan Banjir di Periuk Tangerang Aman

Achmad Irfan Fauzi | Selasa, 14 September 2021 | 14:38

Kondisi Sungai Cisadane Kota Tangerang siang ini. (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

TANGERANGNEWS.com-Hujan deras mengguyur wilayah Kota Tangerang sejak Selasa 14 September dini hari sampai pagi.

Wilayah rawan banjir di Kota Tangerang, yakni di Kecamatan Periuk saat ini terpantau aman dari genangan maupun banjir.

"Alhamdulilah, hujan tadi malam sampai dengan tadi jam 9 kita masih dalam kondisi aman," ujar Camat Periuk Maryono Hasan kepada TangerangNews.

	Kondisi Sungai Cisadane Kota Tangerang siang ini

Menurutnya, kawasan Total Persada dan Mutiara Peluit di Kecamatan Periuk yang kerap dilanda banjir pun aman.

"Total terus Mutiara Peluit semua dalam kondisi aman," katanya.

Meskipun aman, kata Maryono, pihaknya tetap bersiaga. Para personel gabungan dari pun telah disiapkan jika terjadi banjir. Terlebih, kondisi hujan yang turun tidak menentu.

"Petugas selalu siap, ada, baik itu petugas tingkat RW, PUPR, UPT Damkar, kita kecamatan selalu siap," pungkasnya.

OPINI
Jangan Biarkan Iblis Tertawa!

Jangan Biarkan Iblis Tertawa!

Senin, 17 November 2025 | 17:49

Pada dasarnya setiap manusia yang memasuki jenjang pernikahan akan selalu berharap agar pernikahannya langgeng hingga menua bersama. Memiliki anak, cucu, buyut, dan seterusnya hingga maut memisahkan mereka.

AYO! TANGERANG CERDAS
Tak Ada Bocoran, Kemendikdasmen Sebut Soal TKA Berbeda Tiap Perangkat

Tak Ada Bocoran, Kemendikdasmen Sebut Soal TKA Berbeda Tiap Perangkat

Selasa, 4 November 2025 | 12:56

Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah (Kemendikdasmen) meminta para siswa yang akan mengikuti Tes Kemampuan Akademik (TKA) untuk tidak terpancing mencari bocoran soal.

BANTEN
Warga Baduy Diminta Tidak Berjualan Madu ke Jakarta Usai Kasus Pembegalan

Warga Baduy Diminta Tidak Berjualan Madu ke Jakarta Usai Kasus Pembegalan

Kamis, 27 November 2025 | 10:46

Warga Baduy di pedalaman Kabupaten Lebak, Banten diminta menahan diri untuk tidak terlebih dahulu berjualan madu ke Jakarta setelah kasus pembegalan yang menimpa warga Baduy Dalam, Revan, 16.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill