Connect With Us

Hujan Deras, Wilayah Rawan Banjir di Periuk Tangerang Aman

Achmad Irfan Fauzi | Selasa, 14 September 2021 | 14:38

Kondisi Sungai Cisadane Kota Tangerang siang ini. (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

TANGERANGNEWS.com-Hujan deras mengguyur wilayah Kota Tangerang sejak Selasa 14 September dini hari sampai pagi.

Wilayah rawan banjir di Kota Tangerang, yakni di Kecamatan Periuk saat ini terpantau aman dari genangan maupun banjir.

"Alhamdulilah, hujan tadi malam sampai dengan tadi jam 9 kita masih dalam kondisi aman," ujar Camat Periuk Maryono Hasan kepada TangerangNews.

	Kondisi Sungai Cisadane Kota Tangerang siang ini

Menurutnya, kawasan Total Persada dan Mutiara Peluit di Kecamatan Periuk yang kerap dilanda banjir pun aman.

"Total terus Mutiara Peluit semua dalam kondisi aman," katanya.

Meskipun aman, kata Maryono, pihaknya tetap bersiaga. Para personel gabungan dari pun telah disiapkan jika terjadi banjir. Terlebih, kondisi hujan yang turun tidak menentu.

"Petugas selalu siap, ada, baik itu petugas tingkat RW, PUPR, UPT Damkar, kita kecamatan selalu siap," pungkasnya.

KOTA TANGERANG
Di Hadapan Jajaran KPK, Wali Kota Tangerang Tegaskan Setiap Rupiah Harus Kembali ke Masyarakat

Di Hadapan Jajaran KPK, Wali Kota Tangerang Tegaskan Setiap Rupiah Harus Kembali ke Masyarakat

Jumat, 21 November 2025 | 22:11

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang menggelar rapat koordinasi yang membahas penguatan sistem pencegahan korupsi melalui skema Monitoring, Controlling, Surveillance for Prevention (MCSP) Tahun 2025.

WISATA
Oseng Endok Tawarkan Angkringan Modern bagi Pecinta Kuliner Malam

Oseng Endok Tawarkan Angkringan Modern bagi Pecinta Kuliner Malam

Rabu, 19 November 2025 | 10:24

Di tengah perubahan gaya hidup masyarakat urban yang semakin dinamis, sebuah kedai bernama Oseng Endok mencoba menawarkan pengalaman baru dalam menikmati kuliner khas Indonesia melalui konsep angkringan modern.

BISNIS
Genap 19 Tahun, Paramount Enterprise Perkuat Kiprahnya di Properti Kesehatan dan Perhotelan

Genap 19 Tahun, Paramount Enterprise Perkuat Kiprahnya di Properti Kesehatan dan Perhotelan

Jumat, 14 November 2025 | 10:52

Memasuki usia ke-19 tahun, PT Paramount Enterprise International (Paramount Enterprise) semakin menegaskan kiprahnya sebagai salah satu perusahaan terdepan di sektor properti, kesehatan, dan perhotelan di Indonesia.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill