Connect With Us

Keterwakilan Perempuan Didorong dalam Pengambilan Kebijakan Publik di Kota Tangerang

Achmad Irfan Fauzi | Selasa, 28 September 2021 | 17:26

Kegiatan penguatan kapasitas KPPI dan KPP sekaligus pelantikan pengurus KPPI dan KPP Kota Tangerang periode 2021-2026 di Ruang Al Amanah, Puspemkot Tangerang. (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

TANGERANGNEWS.com-Kaukus Perempuan Parlemen (KPP) Provinsi Banten mendorong anggota Kaukus Perempuan Politik Indonesia (KPPI) Kota Tangerang terkait keterwakilan perempuan dalam setiap proses pengambilan kebijakan publik.

"Kami dari KPP Provinsi Banten hari ini melakukan konsolidasi KPPI di Kota Tangerang. Kami melakukan road show di delapan kota kabupaten dan hari ini hari ke enam, sekaligus pelantikan pengurus baru," ujar Ketua KPP Provinsi Banten Sri Hartati saat memberikan penguatan kapasitas KPPI dan KPP di Ruang Al Amanah, Gedung Pusat Pemerintahan Kota Tangerang, Selasa, 28 September 2021.

Kegiatan penguatan kapasitas KPPI dan KPP sekaligus pelantikan pengurus KPPI dan KPP Kota Tangerang periode 2021-2026 di Ruang Al Amanah, Puspemkot Tangerang.

Sri mengharapkan setelah dilantiknya KPPI dan KPP Kota Tangerang, mampu membawa Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) ramah perempuan.

Sebab, ketika tidak ramah, berarti tidak adanya kesejahteraan rakyat melalui keterwakilan perempuan.

Kegiatan penguatan kapasitas KPPI dan KPP sekaligus pelantikan pengurus KPPI dan KPP Kota Tangerang periode 2021-2026 di Ruang Al Amanah, Puspemkot Tangerang.

"Kami berharap KPPI dan KPP Kota Tangerang mampu memperjuangkan apa yang dilakukan dan dilaksanakan KPP Banten," katanya.

Hingga saat ini keberpihakan terhadap perempuan belum berjalan maksimal. Untuk itu, diharapkan anggota wakil rakyat yang perempuan kedepan mampu merebut kebijakan yang ada agar juga mewakili suara perempuan.

"Pastinya anggota-anggota DPRD Kota Tangerang perempuan harus ada yang di badan anggaran untuk bagaimana membuka rancangan APBD ke APBD untuk bisa ramah ke perempuan," katanya.

Kegiatan penguatan kapasitas KPPI dan KPP sekaligus pelantikan pengurus KPPI dan KPP Kota Tangerang periode 2021-2026 di Ruang Al Amanah, Puspemkot Tangerang

Selain itu juga bagaimana semua SKPD di Kota Tangerang juga ramah terhadap perempuan.

"Artinya setiap sisi-sisi kepentingan rakyat pasti ada kepentingan perempuan yang dikhususkan dalam konteks kesejahteraan rakyat," pungkasnya.

HIBURAN
Catat Tanggalnya, Ini Deretan Long Weekend 2026 yang Bisa Dimanfaatkan untuk Liburan

Catat Tanggalnya, Ini Deretan Long Weekend 2026 yang Bisa Dimanfaatkan untuk Liburan

Senin, 5 Januari 2026 | 11:28

Merencanakan liburan sejak awal tahun menjadi strategi yang banyak dipilih masyarakat agar waktu istirahat bisa dimaksimalkan tanpa harus mengambil cuti terlalu banyak.

PROPERTI
Ramaikan Libur Akhir Tahun, Paramount Gading Serpong Dihias Ornamen Natal

Ramaikan Libur Akhir Tahun, Paramount Gading Serpong Dihias Ornamen Natal

Selasa, 23 Desember 2025 | 10:50

Dalam rangka ikut meramaikan liburan akhir tahun, Paramount Gading Serpong menghadirkan berbagai ornamen tematik dan instalasi dekoratif khas Natal yang tersebar di kawasan hunian serta area komersial,

BANDARA
Pengendara Menuju Bandara Soetta Siap-Siap! Tarif Tol Sedyatmo Naik Mulai 5 Januari

Pengendara Menuju Bandara Soetta Siap-Siap! Tarif Tol Sedyatmo Naik Mulai 5 Januari

Minggu, 4 Januari 2026 | 18:01

Bagi pengendara yang menuju Bandara Internasional Soekarno-Hatta (Soetta) melewati ruas Jalan Tol Prof. DR. IR. Soedijatmo (Sedyatmo), harap perhatikan saldo kartu elektronik Anda.

BISNIS
Pikat Korea Selatan, ROKA Collection Cetak Omzet Ratusan Juta di Seoul Design Festival 2025

Pikat Korea Selatan, ROKA Collection Cetak Omzet Ratusan Juta di Seoul Design Festival 2025

Kamis, 18 Desember 2025 | 21:03

-Produk kriya rotan asal Indonesia kembali membuktikan kualitasnya di panggung internasional. Brand lokal ROKA Collection sukses mencuri perhatian dalam ajang bergengsi Seoul Design Festival 2025 yang berlangsung pada 12–16 November 2025 di Seoul

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill