TANGERANGNEWS.com-Polantas Polres Metro Tangerang Kota berinisial FA, sempat mengirim pesan melalui aplikasi chat Whats App kepada pemotor wanita, RNA, 27, usai meminta nomornya saat diberhentikan lantaran menerobos lampu merah.
Dalam isi chat tersebut, FA, berkali-kali bertanya untuk main ke kost, meski tidak direson oleh RNA
"Tes. Lg di mn bos. Bole main ke kosan," tulis FA.
Karena tidak dibalas, FA sempat menelpon melalui WA, namun tidak diangkat oleh RNA. Dia pun kembali mengirim pesan.
"Sombong ya. Masih ingat ga. Malam2 mau ditilang gak jd," lanjut FA.
Diketahui sebelumnya, FA sempat memberhentikan RNA yang mengendarai sepeda motor karena menerobos lampu merah di Jalan Jenderal Sudirman, Kecamatan Tangerang, Kota Tangerang, pada 19 September 2021.
Setelah memeriksa kelengkapan surat kendaraannya, FA tidak menilang RNA tapi malah meminta nomor teleponnya. Setelah itu, FA terus menghubungi RNA meski tidak direspon.
Karena merasa terganggu RNA pun menceritakan peristiwa itu di twitternya hingga viral.
Beberapa hari kemudian RNA dipanggil ke Polres Metro Tangerang Kota untuk diperiksa terkait peristiwa yang dialaminya. Sementara FA diproses atas tindakannya tersebut.