Connect With Us

Sidak Lokasi Banjir di Pinang Tangerang, DPRD Minta Tinggikan Tanggul

Achmad Irfan Fauzi | Selasa, 12 Oktober 2021 | 19:54

Komisi IV Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Tangerang mendatangi lokasi terdampak banjir di Perumahan Pinang Griya RW 5 dan 6, Kelurahan Pinang, Kecamatan Pinang, Selasa 12 Oktober 2021. (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

TANGERANGNEWS.com-Komisi IV Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Tangerang mendatangi lokasi terdampak banjir di Perumahan Pinang Griya RW 5 dan 6, Kelurahan Pinang, Kecamatan Pinang, Selasa 12 Oktober 2021.

Ketua Komisi IV Sumarti mengatakan, sidak ke lokasi dilakukan lantaran ada keluhan warga Pinang Griya yang kerap kali kebanjiran lantaran luapan air dari Kali Angke.

Padahal, menurutnya wilayah itu sudah dibuatkan tanggul kurang lebih 1,5 meter. Namun banjir masih saja terjadi.

“Ini sudah bertahun-tahun mengalami kebanjiran, ada dua lokasi yaitu RW 05 dan 06, tentunya butuh pengawalan dan dorongan untuk segera menyelesaikan terkait dengan banjir. Karena wilayah di sini posisinya hilir dan harus segera ditindak lanjuti,” katanya usai sidak.

 

Sumarti melihat kali di Pinang Griya dangkal dan perlu pengerukan. Maka, perlu didorong ke pihak provinsi.

“Mungkin nanti kita ke provinsi supaya ikut menyelesaikan, karena bicara banjir tidak bisa bicara Kota Tangerang sendiri,” ujar Sumarti.

DPRD juga mendorong agar Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kota Tangerang untuk segera menambahkan ketinggian tanggul tersebut.

“Kita mendorong agar dinas PUPR agar segera merealisasikannya. Ya, semoga November ini sudah mulai dilakukan, yang terpenting masyarakat lebih nyaman, mudah-mudahan tidak terjadi banjir yang sampai signifikan,” katanya.

	Komisi IV Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Tangerang mendatangi lokasi terdampak banjir di Perumahan Pinang Griya RW 5 dan 6, Kelurahan Pinang, Kecamatan Pinang, Selasa 12 Oktober 2021.

 

Ketua RW 6 Ida menceritakan bahwa warga yang terdampak banjir tersebut sudah merasakannya bertahun tahun-tahun.

“Hampir setiap tahun lah kita merasakan ini. Makanya saya minta agar tanggul ini segera dibangun agar kami semua tenang. Kita ingin tidur tenang kalau hujan turun,” keluh RW 6.

Kabid Sumber Daya Air Dinas PUPR Kota Tangerang Iwan ST menuturkan, permasalahan tanggul ini memang sudah lama dan sudah pernah dilelang melalui APBD murni, namun karena ada refocusing akhirnya gagal.

Namun, di APBD Perubahan ini sudah kembali dilelang dan sekarang sudah pengumuman lelang.

 

“Insya Allah tahun ini dikerjakan di RW 6 dulu dengan panjang tanggul 75 dan tingginya 50 meter. Untuk Tahun 2022, kita anggarkan lagi untuk peningkatan selanjutnya,” katanya.

Sidak dipimpin langsung oleh Ketua Komisi IV Sumarti, Baihaki, Yusman, dan Tasril. Seperti diketahui, warga yang terdampak di RW 06 ada 14 RT atau kurang lebih ada sekitar 2000 rumah.

WISATA
Libur Lebaran 2024, 6 Rekomendasi Wisata Belanja di Kota Tangerang

Libur Lebaran 2024, 6 Rekomendasi Wisata Belanja di Kota Tangerang

Jumat, 12 April 2024 | 06:54

Selama libur Lebaran 2024, Kota Tangerang memiliki berbagai tempat yang masih dapat dikunjungi.

BANDARA
Mulai 1 Mei, Transjakarta Rute Kalideres-Bandara Soekarno-Hatta Ditarif Rp3.500

Mulai 1 Mei, Transjakarta Rute Kalideres-Bandara Soekarno-Hatta Ditarif Rp3.500

Jumat, 26 April 2024 | 14:04

Transportasi umum Transjakarta Rute Kalideres-Bandara Soekarno Hatta (Soetta), bakal ditetapkan tarif berbayar sebesar Rp3.500.

SPORT
Cetak Sejarah, Indonesia Berpeluang Masuk Olimpiade Paris 2024

Cetak Sejarah, Indonesia Berpeluang Masuk Olimpiade Paris 2024

Jumat, 26 April 2024 | 09:21

Tim Nasional (Timnas) Indonesia sukses mencetak sejarah lolos ke semifinal Piala Asia U-23 usai menumbangkan Korea Selatan, yang berlangsung di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Qatar, Jumat, 26 April 2024, dini hari.

KOTA TANGERANG
Simak Daftar 25 Cabang Olahraga dalam POPDA XI Banten di Kota Tangerang 

Simak Daftar 25 Cabang Olahraga dalam POPDA XI Banten di Kota Tangerang 

Jumat, 26 April 2024 | 14:27

Sebanyak 25 cabang olahraga (cabor) akan dipertandingkan dalam ajang Pekan Olahraga Pelajar Daerah (POPDA) XI Banten, yang berlangsung di Kota Tangerang pada8 Juni 2024 mendatang.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill