Connect With Us

Antisipasi Gelombang 3 Covid-19, PMI Kota Tangerang Punya 900 Darah Konvalesen

Achmad Irfan Fauzi | Rabu, 13 Oktober 2021 | 12:19

Ketua PMI Kota Tangerang Oman Jumansyah. (@TangerangNews / Dok. Humas PMI Kota Tangerang)

TANGERANGNEWS.com-Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Tangerang siap mengantisipasi gelombang tiga pandemi Covid-19 dengan memiliki stok ratusan kantong darah konvalesen.

"Sudah ada stok kami 900 kantong darah konvalesen. Jadi kita mengantisipasi gelombang ketiga," ujar Oman Jumansyah, Ketua PMI Kota Tangerang saat ditemui di markasnya, Jalan Mayjen Sutoyo, Kecamatan Tangerang, Kota Tangerang, Rabu 13 Oktober 2021.

Seperti diketahui, plasma konvalesen merupakan salah satu metode pengobatan yang digunakan untuk menangani pasien corona.

Plasma konvalesen berasal dari donor darah penyintas Covid-19. Terapi plasma konvalesen dapat membantu meningkatkan peluang sembuh pasien Covid-19.

Dengan stok ratusan kantong plasma konvalesen yang saat ini mencukupi bila dibutuhkan, kata Oman, pelayanan donor darah plasma konvalesen diberhentikan sementara.

"Kami berhentikan sementara karena permintaannya sudah menurun dan kita sudah ada stok," katanya.

Oman menambahkan, jika stok konvalesen habis, PMI Kota Tangerang memiliki data penyintas Covid-19 yang akan siap mendonorkan darah konvalesennya.

"Kami juga punya data-data masyarakat by name by address yang bisa diambil plasma konvalesennya," ucapnya.

Meski siap mengantisipasi, Oman berharap tidak terjadi pelonjakan kasus Covid-19 atau gelombang tiga pandemi Covid-19. Dia ingin pandemi segera berakhir.

KOTA TANGERANG
Tramadol dan Hexymer Kerap Dipakai Pelajar Tangerang Buat Tawuran

Tramadol dan Hexymer Kerap Dipakai Pelajar Tangerang Buat Tawuran

Jumat, 16 Januari 2026 | 21:16

Polres Metro Tangerang Kota mengungkap fakta bahwa konsumsi obat-obatan keras jenis Tramadol dan Hexymer kerap dijadikan dorongan nyali bagi para remaja di Tangerang untuk tawuran.

BANDARA
Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Jumat, 16 Januari 2026 | 22:13

Komisi VII DPR RI memberikan teguran terkait masalah banjir, kemacetan hingga delay penerbangan di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Kota Tangerang. Masalah klasik ini dinilai dapat menghambat kemajuan pariwisata Indonesia.

WISATA
Long Weekend, Polisi Berlakukan Ganjil Genap di Jalur Puncak 15–18 Januari 2026 

Long Weekend, Polisi Berlakukan Ganjil Genap di Jalur Puncak 15–18 Januari 2026 

Kamis, 15 Januari 2026 | 22:15

Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Bogor memberlakukan rekayasa lalu lintas berupa sistem ganjil genap di Jalur Puncak, Bogor, Jawa Barat, selama akhir pekan panjang, terhitung Kamis hingga Minggu, 15–18 Januari 2026.

TEKNO
Honda Vario 125 Generasi Terbaru Resmi Diluncurkan, Tampil Lebih Sporty dengan Gaya Street

Honda Vario 125 Generasi Terbaru Resmi Diluncurkan, Tampil Lebih Sporty dengan Gaya Street

Selasa, 13 Januari 2026 | 20:37

PT Wahana Makmur Sejati (WMS) membuka awal tahun dengan menghadirkan penyegaran di segmen skutik 125 cc. Melalui gelaran Regional Public Launching, resmi memperkenalkan All New Honda Vario 125

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill