Connect With Us

Viral Mobil PLN Parkir di Trotoar Tangerang, Cuma Ditegur Polisi

Achmad Irfan Fauzi | Kamis, 11 November 2021 | 16:15

Anggota Satlantas Polres Metro Tangerang Kota saat berdialog dengan petugas PLN yang terparkir di trotoar Jalan Jenderal Sudirman, Kota Tangerang. (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

TANGERANGNEWS.com-Jajaran Satlantas Polres Metro Tangerang Kota langsung menertibkan mobil PLN yang terparkir di trotoar Jalan Jenderal Sudirman, Kota Tangerang.

Hal itu buntut viralnya di media sosial kendaraan operasional tersebut menjadi bulan-bulanan netizen.

"Saya berterimakasih atas laporan dari kalangan masyarakat dan teman-teman viralnya. Intinya dari Satlantas Polres Metro Tangerang Kota akan menindaklanjuti kejadian pagi ini mudah-mudahan tidak ada lagi," kata Kanit Turjawali Satlantas Polres Metro Tangerang Kota AKP Subari di lokasi, Kamis 11 November 2021.

Subari mengatakan, sesuai arahan Kasatlantas Polres Metro Tangerang Kota pihaknya melaksanakan patroli mobile di titik-titik yang dianggap tidak layak untuk parkir agar disosialisasikan dan diberi tindakan.

"Untuk hari ini pihaknya memberikan sosialisasi kepada pengemudi dan pihak PLN  yang bertanggung jawab. Agar kedepannya tidak ada lagi parkir di trotoar," ucapnya.

Anggota Satlantas Polres Metro Tangerang Kota saat berdialog dengan petugas PLN yang terparkir di trotoar Jalan Jenderal Sudirman, Kota Tangerang.

 

Trotoar di Jalan Jenderal Sudirman ini viral di media sosial lantaran dijadikan tempat parkir mobil PLN UID Banten.

Berdasarkan video yang beredar di media sosial, menunjukan seorang ibu sedang berjalan dengan anaknya.

Sang anak yang berada di depannya sambil divideokan ibu nampak kesusahan jalan kaki melintasi jalur itu.

"Bahwa intinya tidak ada lagi yang parkir di tempat yang tidak sesuai. Kita ada rambu-rambu pertama kita akan memberikan komunikasi aktif yang kedua (apabila ada hal serupa) kita akan beri tindakan tilang, apalagi sebentar lagi akan melaksanakan operasi zebra," jelasnya.

TANGSEL
IPM Tangsel Capai 84,81, Angka Pengangguran Turun Jadi 5,09 Persen

IPM Tangsel Capai 84,81, Angka Pengangguran Turun Jadi 5,09 Persen

Senin, 26 Januari 2026 | 19:04

Pemerintah Kota Tangerang Selatan (Pemkot Tangsel) mencatatkan kenaikan Indeks Pembangunan Manusia (IPM) menjadi 84,81 per Januari 2026.

TOKOH
Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Rabu, 3 Desember 2025 | 18:21

Kabar duka datang dari dunia hiburan Tanah Air. Aktor senior Epy Kusnandar meninggal dunia pada Rabu, 3 Desember 2025.Informasi tersebut pertama kali dibagikan melalui unggahan akun Instagram istrinya, Karina Ranau.

BANTEN
Atasi Banjir, Pemprov Banten Besok Mulai Normalisasi Sungai di Tangerang Raya

Atasi Banjir, Pemprov Banten Besok Mulai Normalisasi Sungai di Tangerang Raya

Senin, 26 Januari 2026 | 20:41

Masalah banjir menahun di wilayah Tangerang Raya kini mendapat perhatian serius dari Pemerintah Provinsi (Pemprov) Banten.

TEKNO
Wajib Tahu! 8 Fitur Aplikasi yang Bikin Trading Jadi Lebih Mudah dan Efisien

Wajib Tahu! 8 Fitur Aplikasi yang Bikin Trading Jadi Lebih Mudah dan Efisien

Senin, 26 Januari 2026 | 19:23

Trader kini semakin mengutamakan aplikasi trading yang praktis dan serba terintegrasi. Simak fitur-fitur yang mendukung analisa, efisiensi, dan kenyamanan trading modern.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill