Connect With Us

Masalah RW & PAUD Posyandu Anyelir Karang Tengah Tangerang Berakhir Damai

Achmad Irfan Fauzi | Jumat, 19 November 2021 | 13:44

Pihak RW dengan pengelola Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) menggelar mediasi terkait penutupan tempat mengajar di Posyandu Anyelir, Perumahan Griya Kencana I, RW 4, Kelurahan Pedurenan, Kecamatan Karang Tengah, Kota Tangerang. (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

TANGERANGNEWS.com-Pihak RW dengan pengelola Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) menggelar mediasi terkait penutupan tempat mengajar di Posyandu Anyelir, Perumahan Griya Kencana I, RW 4, Kelurahan Pedurenan, Kecamatan Karang Tengah, Kota Tangerang.

Mediasi yang difasilitasi pihak kelurahan dan kecamatan di Kantor Kelurahan Pedurenan pada Jumat 19 November 2021 ini hasilnya islah atau damai.

"Iya, sudah mediasi tadi. Jadi ini ranahnya kewilayahan. Dan hasilnya islah," ujar Hendriyanto, Kabid Pembinaan PAUD dan PLS Dinas Pendidikan Kota Tangerang.

Pihak RW dengan pengelola Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) menggelar mediasi terkait penutupan tempat mengajar di Posyandu Anyelir, Perumahan Griya Kencana I, RW 4, Kelurahan Pedurenan, Kecamatan Karang Tengah, Kota Tangerang.

Hendriyanto mengungkapkan, permasalahan yang terjadi antara pihak RW dengan pengelola PAUD hanya miskomunikasi.

"Masalahnya hanya soal komunikasi. Jadi, masing-masing punya ego. Intinya permasalahan internal. Pihak RW merasa tidak dilibatkan," katanya.

Adapun terkait pihak RW meminta uang kepada pengelola PAUD sebesar Rp750 ribu, kata dia, hanya kesalahpahaman.

"Kata RW sih tadi bilang bukan dari dia, itu hanya diskusi warga di grup RW. Kemudian sebetulnya tidak ada permintaan itu, cuma persoalannya hanya mereka enggak akur," imbuhnya.

Pihak RW dengan pengelola Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) menggelar mediasi terkait penutupan tempat mengajar di Posyandu Anyelir, Perumahan Griya Kencana I, RW 4, Kelurahan Pedurenan, Kecamatan Karang Tengah, Kota Tangerang.

Dia menyebut, dalam mediasi kedua belah pihak saling meminta maaf. Lalu, kedua belah pihak juga saling mengintropeksi diri bahwa persoalan kesalahpahaman ini dikesampingkan, demi kepentingan pembelajaran siswa PAUD.

"Kami dari dindik mengapresiasi langkah lurah dan camat terkait mediasi ini. Kami juga dalam mediasi menyampaikan bahwa lembaga PAUD ini sudah ada izinnya dari tahun 2013," katanya.

Dia menambahkan, pembelajaran tatap muka PAUD di Posyandu Anyelir akan tetap berjalan. "Pembelajaran tatap muka juga nanti di Posyandu Anyelir normal, ya seminggu sekali," pungkasnya.

MANCANEGARA
Kembali ke Gedung Putih, Donald Trump Terpilih Jadi Presiden Amerika Serikat ke-47

Kembali ke Gedung Putih, Donald Trump Terpilih Jadi Presiden Amerika Serikat ke-47

Kamis, 7 November 2024 | 09:27

Donald Trump resmi kembali ke Gedung Putih setelah terpilih sebagai Presiden Amerika Serikat ke-47. Kemenangan ini diumumkan oleh kantor berita The Associated Press pada Rabu dini hari waktu setempat.

TOKOH
Profil Marselino Ferdinan Si Pencetak Gol Kemenangan Timnas Indonesia vs Arab Saudi

Profil Marselino Ferdinan Si Pencetak Gol Kemenangan Timnas Indonesia vs Arab Saudi

Rabu, 20 November 2024 | 10:35

Sosok pemain muda Marselino Ferdinan menjadi sorotan setelah mencetak dua gol kemenangan bagi Timnas Indonesia dalam laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Arab Saudi pada 19 November 2024, di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK).

TEKNO
Sejumlah Pemda Termasuk Banten Gunakan Teknologi Geospasial ArcGIS

Sejumlah Pemda Termasuk Banten Gunakan Teknologi Geospasial ArcGIS

Jumat, 22 November 2024 | 15:51

Teknologi geospasial canggih ArcGIS, buatan Esri Indonesia telah diimplementasikan di berbagai provinsi dan kota utama di Indonesia, untuk mendukung pemerintah daerah (pemda) dalam mengambil keputusan berbasis data.

WISATA
Pengunjung Ini Kaget Bayar Karcis Parkir Rp75 Ribu di Pantai Anyer Serang Banten

Pengunjung Ini Kaget Bayar Karcis Parkir Rp75 Ribu di Pantai Anyer Serang Banten

Kamis, 21 November 2024 | 07:57

Seorang pengunjung terkejut saat harus membayar karcis parkir sebesar Rp75 ribu ketika tengah berwisata di objek wisata pantai di Serang, Banten.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill