Connect With Us

Akhir Tahun, BUMN Bagikan 12 Ribu Paket Sembako di Tangerang

Tim TangerangNews.com | Kamis, 23 Desember 2021 | 12:05

Sebanyak 15 BUMN berbagi 12.000 paket sembako untuk masyarakat di Tangerang. (@TangerangNews / RNI)

TANGERANGNEWS.com - Sebanyak 15 Badan Usaha Milik Negara (BUMN) menggelar program Tanggung Jawab Sosial dengan membagikan 12 ribu paket sembako kepada masyarakat di wilayah Tangerang, Banten dan sekitarnya.

Program yang digelar pada 19-22 Desember 2021 itu sebagai bentuk kepedulian dalam rangka memastikan masyarakat mendapatkan kebutuhan bahan pokok khususnya menjelang akhir tahun 2021.

“Kolaborasi perusahaan BUMN dalam penyaluran sembako pangan ini merupakan bagian dari upaya perkuat ketahanan pangan,” ujar Dirut PT Rajawali Nusantara Indonesia (Persero) atau RNI Arief Prasetyo Adi dilansir dari laman RNI, Kamis 23 Desember 2021.

Adi menegaskan komitmen BUMN untuk berperan dan berkontribusi dalam menjaga ketersediaan dan pasokan kebutuhan pokok masyarakat menjelang akhir tahun.

Menurutnya, partisipasi RNI sebagai koordinator penyaluran 12 ribu paket sembako dalam program BUMN tersebut juga merupakan bagian dari upaya RNI menyediakan produk-produk pangan yang berkualitas kepada masyarakat.

“Ini menunjukkan kepercayaan stakeholders pada RNI sebagai produsen dan distributor produk pangan,” tutur dia.

15 BUMN yang menyediakan 12 ribu paket itu terdiri dari PTPN III Holding, Pupuk Indonesia, Bank BTN, Pegadaian, Telkom Indonesia, Perhutani, ASDP, Bulog, Pertamina, Jasamarga, Indonesia Financial Group (IFG), PLN, Semen Indonesia (SIG), Mind ID, dan Pelindo.

Adapun paket sembako tersebut berisikan beras, minyak goreng, gula, susu kental manis, margarin, ikan kaleng, hingga kopi.

BISNIS
Media Asing Singgung Kebijakan Indonesia Blokir Aplikasi Temu

Media Asing Singgung Kebijakan Indonesia Blokir Aplikasi Temu

Rabu, 20 November 2024 | 09:49

Kehadiran aplikasi Temu marketplace asal China kian menjadi sorotan banyak pihak. Baru-baru ini, media asing menyinggung kebijakan pemerintah Indonesia yang memutuskan untuk memblokir aplikasi tersebut.

HIBURAN
Dengarkan di Sini, 10 Aplikasi Musik Online Terfavorit 2024

Dengarkan di Sini, 10 Aplikasi Musik Online Terfavorit 2024

Kamis, 21 November 2024 | 10:27

Musik sudah menjadi teman setia dalam berbagai momen kehidupan, dari perjalanan hingga bersantai di rumah.

SPORT
Menang 2-0 Atas Sriwijaya FC, Persikota Bertengger di Posisi 4 Klasemen Liga 2 

Menang 2-0 Atas Sriwijaya FC, Persikota Bertengger di Posisi 4 Klasemen Liga 2 

Kamis, 21 November 2024 | 06:48

Persikota Tangerang kembali ke jalur kemenangan setelah mengalahkan Sriwijaya FC dengan skor meyakinkan 2-0 dalam lanjutan Pegadaian Liga 2 musim 2024/2025, di Stadion Benteng Reborn, Kota Tangerang, Rabu, 20 November 2024.

PROPERTI
48 Unit Rumah Klaster Louise Ludes dalam 3 Jam Peluncuran, Summarecon Serpong Kantongi Rp225 Miliar

48 Unit Rumah Klaster Louise Ludes dalam 3 Jam Peluncuran, Summarecon Serpong Kantongi Rp225 Miliar

Minggu, 17 November 2024 | 21:50

Klaster Louise, hunian bergaya resort di Tangerang langsung ludes terjual pada tahap satu peluncuran, Sabtu 17 November 2024.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill