TANGERANGNEWS.com-Artis Prilly Mahatei Latuconsina yang resmi bergabung sebagai pemilik Persikota Tangerang Reborn menyebut klub ini butuh Ibu Ajaib.
"Persikota ini walau Liga 3 sejarahnya panjang, dan sudah mencetak Bayi Ajaib, jadi sebenarnya Persikota butuh Ibu Ajaib," ujar Prily dalam press conference di Novotel, Kota Tangerang, Jumat 4 Februari 2022.
Prilly yang menjadi wanita pertama pemilik klub sepakbola di Indonesia menyebut, perempuan juga bisa berkiprah pada dunia olahraga sepakbola.
"Jadi, Bayi Ajaib butuh Ibu Ajaib. Kita berjuang bareng-bareng sampai ke Liga 1, ya. Itu alasannya saya pilih Liga 3," ucap Prilly.
Baca Juga :
Persikota Tangerang memiliki julukan sebagai Bayi Ajaib karena kiprahnya yang cepat berada di kasta tertinggi di liga Indonesia pada masanya.
Managemen Persikota Tangerang Dedi Mochtar menuturkan, Persikota dibentuk pada tahun 1994. Lalu, pada 1995 Persikota mengikuti ajang Divisi 2 Liga Indonesia, hingga akhirnya naik ranking. Lalu, masuk ke Divisi 1 dan Divisi Utama.
"Dan terakhir prestasi terbaik semifinal Liga Indonesia 1998," kata Dedi Mochtar.