Connect With Us

Atap Kelas SMAN 3 Tangerang Roboh Diterpa Angin Kencang Tidak Ganggu Belajar Siswa

Achmad Irfan Fauzi | Senin, 7 Maret 2022 | 13:36

Plafon atap bangunan ruang kelas di SMAN 3 Tangerang di Kecamatan Karang Tengah, Kota Tangerang roboh. (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

TANGERANGNEWS.com-Plafon ruang kelas SMAN 3 Tangerang di Kecamatan Karang Tengah, Kota Tangerang yang roboh pada Sabtu 5 Maret 2022, karena diterpa angin kencang disertai hujan deras sedang diperbaiki. 

"Lagi diperbaiki, sedang dibersihkan puing-puingnya," ujar Suryadi, Kepala Cabang Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Banten wilayah Kota Tangsel dan Kota Tangerang saat dihubungi, Senin 7 Maret 2022.

Suryadi mengatakan, robohnya ruang kelas SMAN 3 Tangerang tersebut tidak mengganggu proses kegiatan belajar mengajar. Sebab, saat ini masih diterapkan pembelajaran jarak jauh (PJJ).

"Kalau sekarang masih PJJ, tetapi besok paling mulai PTM (pembelajaran tatap muka)," katanya.

Meski besok atau mulai Selasa 8 Maret 2022 akan diterapkan PTM, tetap tidak mengganggu proses kegiatan belajar mengajar. Terlebih, PTM dilakukan hanya terbatas atau hanya 50 persen siswa saja yang belajar secara luring.

"Enggak terganggu karena kan cuma 50 persen. Jadi, ruang siswa yang kosong masih ada," pungkasnya.

Sebelumnya, Kasie Kedaruratan BPBD Kota Tangerang Hambali Bakar mengatakan, plafon atap bangunan ruang kelas itu kondisinya rusak berat usai diterpa angin kencang. Namun tidak ada korban luka maupun jiwa dalam insiden tersebut.

"Tidak ada korban," ujarnya, Minggu 6 Maret 2022.

WISATA
Nikmati Kuliner Ramadan dengan Staycation di Aryaduta Lippo Village

Nikmati Kuliner Ramadan dengan Staycation di Aryaduta Lippo Village

Selasa, 25 Februari 2025 | 10:06

Menyambut bulan suci Ramadan, Aryaduta Lippo Village menghadirkan promo spesial bertajuk Blissful Ramadan untuk menikmati pengalaman menginap yang nyaman dengan berbagai fasilitas istimewa.

TANGSEL
Idulfitri 2025, Wakil Wali Kota Tangsel Berpesan Tetap Jaga Kualitas Keimanan Usai Puasa

Idulfitri 2025, Wakil Wali Kota Tangsel Berpesan Tetap Jaga Kualitas Keimanan Usai Puasa

Senin, 31 Maret 2025 | 13:00

Wakil Wali kota Tangerang Selatan (Tangsel) Pilar Saga Ichan melaksanakan Salat Idulfitri di Masjid Islamic Center Baiturrahim, Kecamatan Serpong, Senin 31 Maret 2025.

AYO! TANGERANG CERDAS
Ini Mapel yang Diujikan dalam Tes Kompetensi Akademik Pengganti UN

Ini Mapel yang Diujikan dalam Tes Kompetensi Akademik Pengganti UN

Jumat, 7 Maret 2025 | 12:16

Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah (Kemendikdasmen) telah menetapkan daftar mata pelajaran yang akan diujikan dalam Tes Kompetensi Akademik (TKA), yang menjadi pengganti Ujian Nasional (UN) bagi peserta didik sekolah.

TOKOH
HUT ke-32, Praktisi Komunikasi Gunawan Ajak Semua Pihak Kolaborasi Bangun Kota Tangerang 

HUT ke-32, Praktisi Komunikasi Gunawan Ajak Semua Pihak Kolaborasi Bangun Kota Tangerang 

Jumat, 28 Februari 2025 | 15:11

Sejak resmi menjadi kota administratif pada 28 Februari 1993 setelah sebelumnya tergabung dalam Kabupaten Tangerang, Kota Tangerang telah menginjak usia ke-32 pada Jumat, 28 Februari 2025.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill