Connect With Us

Antisipasi KDRT, Pemkot Siapkan Wadah Organisasi

| Rabu, 22 Desember 2010 | 18:20

Arief Rachadiono Wismansyah (tangerangnews / tangerangnews/dira)

TANGERANGNEWS-Untuk mengantisipasi timbulnya kekerasan dalam rumah tangga (KDRT),Pemerintah Kota Tangerang membentuk Pusat Pelayanan Terpadu Pemberdayaan Perempuan Dan Anak (P2TP2A) sebagai wadah organisasi untuk dapat melindungi dan memperjuangkan hak-hak kaum perempuan dan juga anak-anak.

Wakil Walikota Tangerang H Arief R Wismansyah mengatakan, dengan dibentuknya pengurus P2TP2A, diharapkan dapat lebih meningkatkan peran perempuan di Kota Tangerang dan juga mengantisipasi timbulnya KDRT.

“Dengan adanya organisasi ini, kekerasan terhadap perempuan dan anak dapat dicegah sedini mungkin,” paparnya saat melantik pengurus P2TP2A Kota Tangerang periode 2010 – 2013, Rabu (22/12).

Arief juga mengharapkan agar P2TP2A dapat bersinergi dengan elemen-elemen masyarakat dan organisasi kaum perempuan lainnya serta juga dapat bekerjasama dengan kader-kader posyandu sehingga akan lebih memudahkan dalam menjalankan setiap program yang akan dilaksanakan.

“Bangun koordinasi yang baik sehingga kinerja bisa lebih efektif,” katanya.

Kepengurusan P2TP2A periode 2010 - 2013 ini dipimpin oleh Hj. Aini Suci Arief Wismansyah sebagai ketua sedangkan sekretaris dijabat oleh Hj. Ive Sapto. Organisasi yang mengedepankan pelayanan dan perlindungan terhadap perempuan dan anak ini terbagi dalam beberapa divisi kepengurusan, diantaranya divisi pelayanan medis, pelayanan hukum, pelayanan psikis dan pelayanan sosial.(rangga zuliansyah)

NASIONAL
Tidak Setiap Daerah Cocok, Wapres Gibran Minta Sistem Zonasi PPBD Dihapus

Tidak Setiap Daerah Cocok, Wapres Gibran Minta Sistem Zonasi PPBD Dihapus

Jumat, 22 November 2024 | 16:10

Wakil Presiden RI Gibran Rakabuming Raka meminta agar sistem zonasi pada penerimaan peserta didik baru (PPDB) dihapus. Ia menilai, sistem tersebut tidak cocok diterapkan di semua daerah.

OPINI
Jemput Bola Kejar Pajak, Haruskah?

Jemput Bola Kejar Pajak, Haruskah?

Senin, 18 November 2024 | 14:36

Tidak bisa dimungkiri, dalam sistem kapitalisme sumber pemasukan utama negara didapatkan dari pajak. Maka tidak heran jika akhirnya berbagai cara dilakukan demi menertibkan rakyat dalam membayar pajak

KOTA TANGERANG
BRI Joglo Berbagi Kebahagiaan, 10 Ribu Paket Sembako Dibagikan ke Warga Kota Tangerang

BRI Joglo Berbagi Kebahagiaan, 10 Ribu Paket Sembako Dibagikan ke Warga Kota Tangerang

Jumat, 22 November 2024 | 12:05

BRI melalui program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) menyalurkan bantuan 10 ribu paket sembako kepada warga di lima kecamatan di Kota Tangerang. Penyerahan simbolis berlangsung di Sekolah Daarul Falah,l

AYO! TANGERANG CERDAS
Belum Banyak yang Tahu, Dua Kegiatan Ini Bikin Anak Jadi Cerdas

Belum Banyak yang Tahu, Dua Kegiatan Ini Bikin Anak Jadi Cerdas

Senin, 11 November 2024 | 15:03

Baru-baru ini, Penelitian dari para ahli saraf di Universitas Eastern Finlandia mengungkapkan pentingnya dua aktivitas yang dapat mengoptimalkan kecerdasan anak.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill