Connect With Us

Bazaar Murah Ramadan di 13 Kecamatan Kota Tangerang Sediakan Minyak Goreng, Syaratnya Bawa KTP

Rangga Agung Zuliansyah | Senin, 11 April 2022 | 23:24

Bazar murah Ramadan di 13 Kecamatan Kota Tangerang sediakan minyak goreng curah, mulai tanggal 11 hingga 22 April 2022. (@TangerangNews / Rangga A Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang melalui Dinas Perindustrian Perdagangan Koperasi dan UKM (Disperindagkop UKM) menggelar bazaar murah Ramadan di 13 Kecamatan, mulai tanggal 11 hingga 22 April 2022. 

Kepala Bidang Perdagangan Shandy Sulaeman mengatakan di bazaar murah Ramadan ini berbagai macam komoditi tersedia mulai dari minyak goreng curah, beras, hingga daging kerbau beku. Untuk hari perdana, bazar dimulai di Kecamatan Neglasari, tepatnya di Gor Neglasari.

“Komoditi yang tersedia untuk hari ini mulai dari minyak goreng curah, beras, daging dan beberapa komoditi lainnya. Nanti juga akan ada beberapa produk dari ritel seperti Indomaret, Hypermart dan sebagainya," ungkap, Senin 11 April 2022.

Shandy melanjutkan, persyaratan untuk membeli produk yang ada di bazaar murah Ramadan kali ini adalah dengan membawa KTP Kota Tangerang.

"Untuk pembelian minyak goreng nanti diatur oleh tiap-tiap Kecamatan. Tapi, untuk komoditi atau produk lainnya tidak ada persyaratan khusus cukup membawa KTP Kota Tangerang saja," lanjutnya.

Camat Neglasar Tubagus Sani Soniawan berharap kegiatan bazaar seperti ini dapat terus berlanjut untuk membantu kebutuhan sesama warga Kota Tangerang.

"Insyaallah dengan adanya bazaar murah ini dapat membantu masyarakat. Diharapkan seluruh stakeholder dapat membuat kegiatan serupa yang di mana produk-produknya dapat dirasakan langsung oleh semua masyarakat," harapnya.

KOTA TANGERANG
Atasi Macet Pasar Induk dan Perlintasan Rel KA Tanah Tinggi, Fly Over Sudirman Bakal Dibangun 2027

Atasi Macet Pasar Induk dan Perlintasan Rel KA Tanah Tinggi, Fly Over Sudirman Bakal Dibangun 2027

Kamis, 22 Januari 2026 | 19:23

Fly Over Sudirman akan segera dibangun untuk mengatasi kemacetan kronis yang terjadi di kawasan Pasar Induk dan perlintasan jalur rel kereta api (KA) Tanah Tinggi, Kota Tangerang.

NASIONAL
Kapan Musim Hujan 2026 Berakhir? Ini Kata BMKG

Kapan Musim Hujan 2026 Berakhir? Ini Kata BMKG

Kamis, 22 Januari 2026 | 09:48

Hingga memasuki awal tahun 2026, hujan masih turun dengan intensitas cukup tinggi di banyak wilayah Indonesia. Kondisi cuaca basah yang berkepanjangan ini berdampak pada aktivitas harian masyarakat dan memicu kekhawatiran terhadap risiko banjir

OPINI
Kandang Setan di Kota Akhlak

Kandang Setan di Kota Akhlak

Rabu, 21 Januari 2026 | 17:52

Tangerang dengan stempel "Akhlakul Karimah"-nya itu ibarat seorang pria yang pakai setelan jas rapi dan wangi parfum surga, tapi diam-diam menyembunyikan luka borok bernanah di balik celananya.

BANTEN
BMKG Peringatkan Potensi Hujan Lebat hingga Ekstrem di Banten 23 hingga 27 Januari 2026

BMKG Peringatkan Potensi Hujan Lebat hingga Ekstrem di Banten 23 hingga 27 Januari 2026

Jumat, 23 Januari 2026 | 05:13

Curah hujan di Provinsi Banten dalam sepekan terakhir terpantau meningkat tajam. Kondisi tersebut memicu serangkaian bencana hidrometeorologi, mulai dari banjir, angin kencang, hingga tanah longsor yang terjadi di sejumlah kota dan kabupaten.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill