Connect With Us

Meski Harga Tiket Naik, Pemudik di Tangerang Tetap Antusias

Achmad Irfan Fauzi | Jumat, 29 April 2022 | 15:30

Pemudik memadati area loket tiket bus di Terminal Poris Plawad, Kota Tangerang untuk melakukan perjalanan mudik Lebaran. (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi)

TANGERANGNEWS.com-Pemudik yang menggunakan transporasi darat tetap antusias meskipun harga tiket bus naik hampir 100 persen di Terminal Poris Plawad, Kota Tangerang, Jumat 29 April 2022.

Seperti harga tiket bus jurusan Tangerang-Madura yang biasanya hanya Rp350 ribu, tetapi saat momen mudik Lebaran ini naik menjadi Rp650 ribu.

"Iya memang harga tiket naiknya tinggi banget, tapi saya tetap mudik," ungkap Atin, salah satu pemudik. 

Walaupun dikeluhkan oleh sejumlah pemudik karena mahalnya tiket bus, tetapi antusias para penumpang tetap terlihat dari padatnya Terminal Poris Plawad.

"Ya walau pun mahal mau gimana lagi, karena dua tahun kita tidak mudik. Ini kesempatan kita bertemu dengan saudara saudara kita di kampung halaman," ungkap Atin. 

Rudi, pemudik lainnya, yang hendak pulang ke kampung halamannya di Sumatera Barat mengaku tetap mudik. Dia menyebut, harga tiket bus menuju Solok, Sumatera Barat biasanya Rp575 ribu, tetapi kini naik menjadi Rp850 ribu. 

"Bersyukur sekali di masa pandemi ini pemerintah memperbolehkan mudik, walaupun banyak kendala seperti harga tiket yang mahal, hingga penundaan kebeangkatan dikarenakan busnya mengalami kemacetan d jjalan, saya tetap senang dan semangat untuk mudik," pungkasnya.

OPINI
Jemput Bola Kejar Pajak, Haruskah?

Jemput Bola Kejar Pajak, Haruskah?

Senin, 18 November 2024 | 14:36

Tidak bisa dimungkiri, dalam sistem kapitalisme sumber pemasukan utama negara didapatkan dari pajak. Maka tidak heran jika akhirnya berbagai cara dilakukan demi menertibkan rakyat dalam membayar pajak

NASIONAL
Di Ajang Electricity Connect 2024, PLN Tebarkan Semangat Kolaborasi untuk Transisi Energi 

Di Ajang Electricity Connect 2024, PLN Tebarkan Semangat Kolaborasi untuk Transisi Energi 

Kamis, 21 November 2024 | 20:05

PT PLN (Persero) terus memperkuat kolaborasi global untuk mendukung transisi energi di Indonesia. Langkah ini terlihat pada pembukaan Electricity Connect 2024, konferensi dan pameran ketenagalistrikan terbesar se-Asia Tenggara

BANDARA
InJourney Airports Gandeng AirNav Indonesia Minimalkan Delay Penerbangan

InJourney Airports Gandeng AirNav Indonesia Minimalkan Delay Penerbangan

Kamis, 21 November 2024 | 19:29

PT Angkasa Pura Indonesia (InJourney Airports) tengah menjalankan transformasi operasional dan pelayanan di 37 bandara.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill