Connect With Us

Bantaran Kali Sipon di Cipondoh Tangerang Dipercantik

Achmad Irfan Fauzi | Senin, 16 Mei 2022 | 10:36

Bantaran Kali Sipon di Kecamatan Cipondoh, Kota Tangerang yang dipercantik. (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi)

TANGERANGNEWS.com-Bantaran Kali Sipon di Kecamatan Cipondoh, Kota Tangerang sedang dipercantik dengan dilakukannya penataan.

Kabid Pertamanan Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kota Tangerang Indri Suryani mengatakan, sebelumnya kawasan Kali Sipon cukup kumuh, akibat ulah pengendara yang membuang sampah di bantaran kali.

"Selama ini banyak pengguna jalan membuang sampah ke badan air kali sipon, sehingga dampaknya macam-macam," ujarnya, Senin 16 Mei 2022.

Terlebih keberadaan para pedagang kaki lima (PKL) yang berjualan di bahu jalan, memperparah kumuhnya kawasan tersebut, tetapi kini sudah ditertibkan.

"Akhirnya kali ini Pemkot mengarahkan Dinas PUPR, Dinas Budpar, Satpol PP dan Kecamatan Cipondoh, untuk berkolaborasi melakukan penataan lokasi bantaran kali sipon Cipondoh," kata Indri.

Ia menjelaskan, penataan dimulai dari hulu Pasar Sipon, lalu diteruskan sampai sepanjang bantaran Kali Sipon.

"Penataan dilakukan sebagai upaya penataan kawasan dan meningkatkan kebersihan," katanya.

Dalam penataan bantaran Kali Sipon, pihaknya telah mengerahkan petugas. Penataan dilaksanakan secara swakelola, agar efisien dan efektif.

"Harapannya agar dengan salah satu upaya kita dalam meningkatkan wajah Kota Tangerang ini, mampu menggugah masyarakat untuk turut menjaga lingkungan, sarana dan prasarana kota kita tercinta ini," pungkas Indri.

PROPERTI
48 Unit Rumah Klaster Louise Ludes dalam 3 Jam Peluncuran, Summarecon Serpong Kantongi Rp225 Miliar

48 Unit Rumah Klaster Louise Ludes dalam 3 Jam Peluncuran, Summarecon Serpong Kantongi Rp225 Miliar

Minggu, 17 November 2024 | 21:50

Klaster Louise, hunian bergaya resort di Tangerang langsung ludes terjual pada tahap satu peluncuran, Sabtu 17 November 2024.

BANTEN
Wawan Belum Terima Surat Panggilan Kejati Banten, Pengacara Sebut Kasus Sport Center Sudah Inkrach

Wawan Belum Terima Surat Panggilan Kejati Banten, Pengacara Sebut Kasus Sport Center Sudah Inkrach

Kamis, 21 November 2024 | 20:03

Pengacara Tb Chaeri Wardana alias Wawan, Sukatma angkat bicara terkait terkait pemanggilan kliennya oleh Kejaksaan Tinggi (Kejati) Banten atas kasus dugaan korupsi pembangunan sport center.

SPORT
Menang 2-0 Atas Sriwijaya FC, Persikota Bertengger di Posisi 4 Klasemen Liga 2 

Menang 2-0 Atas Sriwijaya FC, Persikota Bertengger di Posisi 4 Klasemen Liga 2 

Kamis, 21 November 2024 | 06:48

Persikota Tangerang kembali ke jalur kemenangan setelah mengalahkan Sriwijaya FC dengan skor meyakinkan 2-0 dalam lanjutan Pegadaian Liga 2 musim 2024/2025, di Stadion Benteng Reborn, Kota Tangerang, Rabu, 20 November 2024.

KAB. TANGERANG
Warga Sukadiri Keluhkan Harga Komoditi Pangan, Maesyal-Intan Bakal Lakukan Ini

Warga Sukadiri Keluhkan Harga Komoditi Pangan, Maesyal-Intan Bakal Lakukan Ini

Kamis, 21 November 2024 | 19:52

Ratusan warga Desa Buaranjati, Kecamatan Sukadiri, berbondong-bondong untuk menyampaikan aspirasinya kepada calon Wakil Bupati Tangerang nomor urut 02, Intan Nurul Hikmah, pada Kamis, 21 November 2024.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill