Connect With Us

Mayat Pria Tua Ditemukan Tergeletak di Persawahan Neglasari Tangerang

Achmad Irfan Fauzi | Kamis, 2 Juni 2022 | 14:16

Mayat pria tua di persawahan Kecamatan Neglasari, Kota Tangerang, Kamis 2 Juni 2022. (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi)

TANGERANGNEWS.com-Sesosok mayat pria tua ditemukan di area persawahan Kampung Sindang Sana, Kecamatan Neglasari, Kota Tangerang, Kamis 2 Juni 2022, pagi.

Penemuan mayat tanpa identitas tersebut telah ditangani pihak Kepolisian. Jasadnya saat ini telah dilakukan evakuasi. 

“Kami pagi ini, polsek menerima laporan dari warga ada temuan mayat di Kelurahan Neglasari,” ujar Kapolsek Neglasari Kompol Putra Pratama.

Berdasarkan foto yang diterima TangerangNews, jasad pria tua yang diperkirakan berusia 60 tahun ini mengenakan kaus berwarna hitam. Ia tewas dalam posisi tergeletak miring.

Adapun penemuan jasad ini berawal dari warga yang melihat tubuh korban di area persawahan, kemudian melaporkannya ke pihak Babinkamtibmas.

Selanjutnya pihak Kepolisian pun mendatangi lokasi kejadian. Menurut Putra, warga setempat tidak mengenali jasad korban.

“Warga sekitar tempat kejadian perkara tidak ada yang mengenali. Kita sedang lakukan identifikasi data korban dan cek apakah ada tanda-tanda kekerasan,” ucapnya.

Kini korban sudah dibawa ke RSUD Kabupaten Tangerang untuk dilakukan visum.

SPORT
Media Kanada Sebut PSSI Sudah Tunjuk John Herdman Tangani Timnas Indonesia, Gajinya Rp670 Juta per Bulan

Media Kanada Sebut PSSI Sudah Tunjuk John Herdman Tangani Timnas Indonesia, Gajinya Rp670 Juta per Bulan

Senin, 29 Desember 2025 | 07:11

Nama John Herdman dikabarkan semakin dekat untuk menempati kursi pelatih kepala Timnas Indonesia. Media Kanada, Waking The Red, melaporkan bahwa pelatih asal Inggris tersebut telah mencapai kesepakatan dengan PSSI

BANTEN
Ratusan UMKM Binaan PLN UID Banten Naik Kelas Sepanjang 2025

Ratusan UMKM Binaan PLN UID Banten Naik Kelas Sepanjang 2025

Jumat, 2 Januari 2026 | 17:49

PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi Banten mencatat perkembangan signifikan pembinaan usaha mikro, kecil, dan menengah di wilayah Provinsi Banten sepanjang 2025

OPINI
Penutupan TPA Cipeucang dan Kegagalan Antisipasi Masalah Publik di Tangerang Selatan

Penutupan TPA Cipeucang dan Kegagalan Antisipasi Masalah Publik di Tangerang Selatan

Selasa, 23 Desember 2025 | 20:09

Penutupan Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Cipeucang di Kota Tangerang Selatan belakangan ini memicu krisis pengelolaan sampah yang cukup serius. Dampak dari kebijakan tersebut terlihat dari munculnya tumpukan sampah di berbagai jalan

HIBURAN
Pulang ke Tangsel Usai Juarai DA7, Tasya Allesia Bakal Gelar Konser di Taman Kota 2 Besok

Pulang ke Tangsel Usai Juarai DA7, Tasya Allesia Bakal Gelar Konser di Taman Kota 2 Besok

Kamis, 1 Januari 2026 | 21:59

Suasana Pusat Pemerintahan Kota (Puspemkot) Tangerang Selatan (Tangsel) pecah seketika pada Kamis 1 Januari 2026.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill