Connect With Us

Ternyata Kebocoran Gas CO2 di Cimone Tangerang Gara-gara Ini

Achmad Irfan Fauzi | Rabu, 6 Juli 2022 | 11:45

Polisi memeriksa kebocoran gas CO2 yang berasal dari perusahaan distributor gas di Cimone, Kota Tangerang, Rabu 6 Juli 2022. (@TangerangNews / Rangga Agung Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Pihak Kepolisian mengungkap sumber kebocoran karbon dioksida (CO2) yang menutup Jalan Gatot Subroto, Kecamatan Cimone, Kota Tangerang, Rabu 6 Juli 2022.

Dari hasil pengecekan di lokasi kejadian, sumber kebocoran senyawa kimia tersebut berasal dari perusahaan distributor gas, yakni PT Gasindo Andalan Sukses (Gases).

"Berasa dari distributor," jelasnya Kapolsek Karawaci Kompol Hasoloan Situmorang 

Adapun penyebab kebocoran, diduga karena kelalaian karyawan perusahaan tersebut.

"Temuannya adanya liquid CO2 yang keluar dari keran, diduga akibat kelalaian dari karyawan dalam menutup keran tabung," ungkapnya.

Kapolsek menambahkan, kebocoran CO2 yang sempat mengganggu pengguna jalan ini telah ditangani, sehingga lalu lintas kembali normal.

"Sudah. Arus lalu lintas sudah lancar," katanya.

Sedangkan terkait dugaan kelalaian pegawai yang menyebabkan insiden itu terjadi, Kapolsek mengaku akan memeriksanya. "Ya, nanti kita minta keterangannya," pungkasnya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Berita Tangerang (@tangerangnewsofficial)

TOKOH
Profil Marselino Ferdinan Si Pencetak Gol Kemenangan Timnas Indonesia vs Arab Saudi

Profil Marselino Ferdinan Si Pencetak Gol Kemenangan Timnas Indonesia vs Arab Saudi

Rabu, 20 November 2024 | 10:35

Sosok pemain muda Marselino Ferdinan menjadi sorotan setelah mencetak dua gol kemenangan bagi Timnas Indonesia dalam laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Arab Saudi pada 19 November 2024, di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK).

BANDARA
WNI Buron Judi Online W88 Ditangkap di Filipina

WNI Buron Judi Online W88 Ditangkap di Filipina

Jumat, 22 November 2024 | 14:52

Warga negara Indonesia (WNI) buronan kasus judi online W88 yang kabur ke Filipina ditangkap aparat Bareskrim Polri.

WISATA
Wisata Kano Kota Tangerang Kembali Beroperasi, Ini Jadwalnya

Wisata Kano Kota Tangerang Kembali Beroperasi, Ini Jadwalnya

Jumat, 22 November 2024 | 18:52

Wisata air perahu kano Kota Tangerang kembali beroperasi, setelah sempat dihentikan karena aliran Kali Sipon surut.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill