Connect With Us

Kini Donor dan Cek Stok Darah Bisa Lewat Aplikasi PMI Kota Tangerang

Achmad Irfan Fauzi | Jumat, 8 Juli 2022 | 13:31

Pendonor Darah di PMI Kota Tangerang. (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi)

TANGERANGNEWS.com-PMI Kota Tangerang meluncurkan aplikasi khusus dalam rangka memudahkan pelayanan kepada masyarakat, Jumat 8 Juli 2022.

Aplikasi yang merupakan terobosan baru setelah HUT PMI Kota Tangerang ke-23 ini, bisa digunakan masyarakat untuk membuat janji mendonorkan darah atau pengecekan stok darah melalui ponsel.

"Bisa juga untuk cek permintaan darah dan sebagainya. Ini terobosan dari kami untuk masyarakat Kota Tangerang agar lebih mudah untuk membantu sesama," ungkap Ketua PMI Kota Tangerang Oman Jumansyah.

Aplikasi Donor Darah ini sudah bisa diunduh di Play Store, dengan nama Donor Darah PMI Kota Tangerang. Untuk saat ini, hanya bisa didapatkan di Play Store atau Android.

"Mudah-mudahan secepatnya kami akan kembangkan juga sehingga bisa didapatkan di AppStore untuk iOS atau iPhone," lanjutnya.

Oman berharap, dengan adanya aplikasi ini masyarakat jadi lebih mudah untuk mendonor atau mendapatkan darah tanpa perlu mendatangi kantor PMI Kota Tangerang.

"Semoga jadi lebih banyak masyarakat yang akan mendonorkan darah dengan adanya aplikasi ini. Aplikasi Donor Darah ini juga memudahkan masyarakat tanpa perlu mendatangi kantor PMI Kota Tangerang, hanya untuk membuat janji donor darah," pungkasnya.

BANTEN
PLN Banten Catat Ada 1.200 Transaksi SPKLU Selama Mudik Lebaran 2024

PLN Banten Catat Ada 1.200 Transaksi SPKLU Selama Mudik Lebaran 2024

Selasa, 23 April 2024 | 11:21

Sebanyak 1.200 transaksi terjadi di Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) selama masa mudik Lebaran 2024, terhitung mulai 3 hingga 19 April 2024.

NASIONAL
Awas Penipuan, Ini Ciri-ciri Petugas Resmi PLN

Awas Penipuan, Ini Ciri-ciri Petugas Resmi PLN

Kamis, 25 April 2024 | 18:19

Tindak kejahatan dengan modus penipuan kian marak terjadi, salah satunya ialah mengaku sebagai petugas PLN.

TEKNO
Kerap Rugikan Konsumen, Pelaku Usaha RT/RW Net Diimbau Ikuti Aturan Kemenkominfo

Kerap Rugikan Konsumen, Pelaku Usaha RT/RW Net Diimbau Ikuti Aturan Kemenkominfo

Kamis, 25 April 2024 | 14:20

Baru-baru ini kembali mencuat maraknya praktik ilegal RT/RW Net. Sebab, praktik ilegal ini tak hanya merugikan penyelenggara jasa telekomunikasi, juga berdampak negatif bagi konsumen di Indonesia.

WISATA
Libur Lebaran 2024, 6 Rekomendasi Wisata Belanja di Kota Tangerang

Libur Lebaran 2024, 6 Rekomendasi Wisata Belanja di Kota Tangerang

Jumat, 12 April 2024 | 06:54

Selama libur Lebaran 2024, Kota Tangerang memiliki berbagai tempat yang masih dapat dikunjungi.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill